Ketua Umum The Jak Mania Diky Soemarno Positif Covid-19

- 10 April 2021, 18:15 WIB
Ketua umum the jakmania, Diky Soemarno.
Ketua umum the jakmania, Diky Soemarno. //instagram.com/@dikysoemarno

 

PORTAL PROBOLINGGO - Ketua The Jakmania Diky Soemarno positif Covid-19 jelang pertandingan Persija Jakarta vs Barito Putera di perempat final Piala Menpora 2021, Sabtu 10 April 2021.

Hal itu diumumkan melalui instagram pribadinya @dikysoemarno, ia pun menceritakan kronologi dirinya bisa terpapar virus corona.

"Awalnya gak percaya kalau kena penyakit ini, akhirnya bener kena juga arisan covid-19. Alhasil, sampe 7 hari kedepan harus diem aja di rumah sakit, ngerasain infusan, minum obat rutin demi frekwensi nafas baik-baik saja," tulisnya dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari @dikysoemarno.

Saat ini diky harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Siloam Mampang, Jakarta Selatan. Tak hanya itu, Diky mengaku sedih karena harus jauh dari keluarganya terlebih sesaat lagi akan memasuki bulan Ramadhan.

Baca Juga: Gempa di Kabupaten Malang Sebabkan 37 Rumah Rusak dan 1 Korban Jiwa

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING : Ikatan Cinta 10 April 2021, Paket Honeymoon Siap, Aladin Segera On The Way?

"Sedih? Bangetlah. Gak bisa puasa pertama bareng keluarga. Tapi ya mau gak mau harus terima. Mungkin ini cara Tuhan kasih gue peringatan, untuk lebih sabar dan sadar diri, bahwa hidup itu gak harus selalu memikirkan orang lain, tapi diri kita juga perlu dipikirin. Nah inilah momen gue harus mikirin diri gue sendiri. Mungkin sedikit orang deket gue, keluarga, anak, istri dan kerabat dekat," lanjutnya.

Diky pun meminta doa kepada seluruh masyarakat agar dirinya diberi kesembuhan.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta Malam Ini 10 April 2021 : Reaksi Lucu Aldebaran Saat Andin Tanya Soal Aladin

"Akhirnya dikasih waktu untuk berbenah jasmani dan rohani. Semoga lekas membaik dan hilang nih virus dari tubuh dan dunia ini. Kalian ati-ati ya gaes. Covid gak enak. Aselik!," pungkasnya.***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x