Liverpool Kalah dari Arsenal, Jurgen Klopp: Kami Memiliki Peluang Lebih Besar dalam Permainan

- 2 Oktober 2020, 09:12 WIB
Jurgen Klopp bawa Liverpool raih kemenangan perdana di Liga Inggris 2020/2021.
Jurgen Klopp bawa Liverpool raih kemenangan perdana di Liga Inggris 2020/2021. /Dok. Premierleague

PORTAL PROBOLINGGO - Dalam babak 16 Besar Piala Liga Inggris, pada Jumat 2 Oktober 2020, Liverpool harus tersingkir dalam perebutan gelar setelah disingkirkan Arsenal lewat drama adu penalti.

Pada pertandingan tersebut Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menurunkan para pemain lapis kedua Liverpool.

Menurut Klopp, sekalipun tidak terlalu mudah, tapi para pemain muda sudah belajar. Bahkan mereka mampu tampil dalam permainan yang sangat sulit seperti hari ini.

Baca Juga: Layanan Delivery Online dengan ShopeePay? Ini Fitur Barunya!

"Ini tidak hanya rumit karena Anda masih muda, tetapi juga rumit karena manajer mengirim Anda ke lapangan dengan tim yang biasanya tidak bermain bersama," kata Jurgen Klopp dikutip dari laman resmi Liverpool.

Selain memuji penampilan Virgil van Dijk dan Mohamed Salah, Dia juga memuji performa dari James Milner yang sudah sangat profesional dalam memimpin para pemain muda.

"Kami memiliki peluang lebih besar dalam permainan, jadi saya pikir kami melakukan banyak hal baik dalam pertandingan sepak bola hari ini," ucap Klopp.

Baca Juga: Cara Mudah Mengatasi Bekas Jerawat dan Cacar Air Memakai Kentang

Walaupun berkeinginan untuk memenangkan pertandingan tersebut. Jurgen Klopp cukup senang dengan hasil yang diraih oleh anak asuhnya.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini