Lowongan Kerja September 2020 : PT Boma Bisma Indra Buka posisi Bagi Minimal Lulusan D3

26 September 2020, 17:46 WIB
Lowongan kerja 2020 //Pixabay/stevepb

PORTAL PROBOLINGGO - Kabar gembira bagi para pencari kerja, PT Boma Bisma Indra kembali membuka lowongan kerja.

Perusahaan BUMN yang bergerak dalam manufacturing dies part casting, pembuatan kapal, kondensor, penukar panas, struktur dan pipa ini mebuka lowongan bagi minimal lulusan D3 dengan Jurusan Teknik Mesin, Teknik Kelautan atau Teknik Perkapalan.

Adapun Lowongan yang dibuka PT Boma Bisma Indra yaitu posisi Staff Design Engineer .

Baca Juga: Waduh! Masih Tingginya Jumlah Kasus positif Covid-19, Kini Kabupaten Probolinggo Kembali Zona Merah

Jika berminat, bisa langsung mendaftarkan diri dengan memperhatikan persyaratan yang sudah ditetapkan PT Boma Bisma Indra.

Sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya dalam artikel Lowongan Kerja BUMN September 2020: PT Boma Bisma Indra Buka Posisi Penempatan Pasuruan,berikut persyaratan umum.

Persyaratan Umum:

1. Pria

Baca Juga: Harus Lebih Teliti! Lakukan 2 Hal Ini, Jangan Harap Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10

2. Usia minimal 22 tahun dan maksimal 32 tahun per 1 september 2020

3. Pendidikan minimal D3 Jurusan Teknik Mesin, Teknik Kelautan atau Teknik Perkapalan

4. IPK minimal 2.9 skala 4.0

5. Memiliki kompetensi AutoCAD dan CAE

6. Mampu berbahasa inggris lisan dan tulisan

7. Tidak bertato dan tidak buta warna

8. Berpengalaman diutamakan

9. Silahkan cantumkan dalam CV apabila memiliki pengalaman yang berhubungan dengan manufaktur Pressure Vessel, Heat Exchanger, Storage Tank dan Equipment

10. Penempatan Pasuruan

Baca Juga: Surah Al Bayyinah Ayat 1-8 Arab, Latin dan Terjemahan dalam Bahasa Indonesia

Info Rekrutmen:

1. Berkas lamaran diterima paling lambat tanggal 29 September 2020

2. Selama proses rekrutmen dan seleksi, pencaker tidak dipungut biaya dalam bentuk apapun

3. Informasi resmi terkait rekrutmen ini silahkan hubungi (031) 3530513 / (031) 3530514

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini, 26 September 2020, Jangan Lewatkan Crystal Palace vs Everton

Jika sesuai dengan persyaratan di atas maka daftarkan diri dengan mengirim surat lamaran, CV atau daftar riwayat hidup, FC Ijazah dan transkrip serta foto ke hrd.rekrutmen@ptbbi.co.id atau lihat info di Instagram ini masa waktu registrasi online ditutup hingga 29 September 2020.(Irma Nurfajri Aunnulloh/Pikiran Rakyat)***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler