Cara Nonton MAMA 2020 di JOOX Live dari HP dan PC, Ada Penampilan BTS, NCT, TXT, BoA hingga ENHYPEN

- 6 Desember 2020, 10:44 WIB
MAMA 2020 ada BTS, TWICE, SEVENTEEN, NCT, dan lainnya.
MAMA 2020 ada BTS, TWICE, SEVENTEEN, NCT, dan lainnya. /Kompilasi foto dari Soompi.com dan Twitter.com/@NCTsmtown

PORTAL PROBOLINGGO - Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2020 akan diselenggarakan pada 6 Desember 2020 atau hari ini.

Ajang bergengsi ini akan menampilkan beberapa artis baik grup maupun solo untuk mengguncang panggung MAMA 2020.

Beberapa bintang yang akan hadir yaitu BTS, NCT, GOT7, IZ*ONE, MAMAMOO, MONSTA X, SEVENTEEN, TOMORROW X TOGETHER, TREASURE, TWICE, ENHYPEN, BoA dan bintang lainnya.

Baca Juga: Daftar Pemenang MMA 2020 Lengkap, Ada BTS, BLACKPINK, Bekhyun EXO, Izone, Monsta X hingga IU

Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melihat MAMA 2020 diantaranya melalui tvN, JOOX, ViuTVsix, ViuTV, hingga Indosiar yang juga akan menayangkan MAMA 2020 pada 8 Desember 2020.

Berikut langkah untuk menyaksikan MAMA 2020 di JOOX melalui PC hingga HP sebagaimana dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari ANTARA News.

1. buka aplikasi JOOX yang telah terinstal, kemudian masuk akun JOOX supaya dapat menikmati semua fitur yang tersedia.

Baca Juga: BTS Borong Daesang di MMA 2020, Simak Pemenang Lengkapnya Disini, Ada BLACKPINK Juga

2. Selanjutnya mencari fitur yang disediakan untuk menonton acara MAMA 2020 dengan nama fitur acara tersebut yaitu "2020 MAMA".

3. Langkah selanjutnya dengan mengklik Ingatkan Saya untuk melalukan RSVP karena acara ini masih akan berlangsung nanti pukul 18.00 KST atau 20.00 WIB.

4. Pengguna JOOX juga dapat mengatur resolusi terlebih dahulu sebelum menonton MAMA 2020 supaya nyaman menonton.

***

Editor: Lia Damayanti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini