Lagu Aespa Black Mamba Jadi MV Debut Tercepat yang Meraih 100 Juta Views

- 8 Januari 2021, 20:00 WIB
Aespa Black Mamba
Aespa Black Mamba /Twitter @aespa_official

PORTAL PROBOLINGGO - Lagu rookie girl grup Aespa "Black Mamba telah ditonton sebanyak 100 juta kali di YouTube.

Black Mamba sudah menjadi video musik debut tercepat yang meraih angka penayangan sebesar itu dalam sejarah industri K-pop.

Video musik Black Mamba resmi mencapai 100 juta kali penayangan sekitar pukul 05.35 pada hari Jumat 8 Januari 2021. Hanya 51 hari setelah dirilis pada bulan November lalu.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Pupuk yang Ampuh Suburkan Tanaman Hias Aglonema, Janda Bolong, Hingga Anggrek

Dilansir dari The Korea Times, lagu debut tersebut juga telah berhasil membuat percikan di tangga musik global dengan masuk di tangga lagu Billboard Global Excl AS dan juga masuk ke dalam daftar lagu yang paling banyak distreaming di Korea.

Nama band, Aespa, berasal dari kata-kata bahasa Inggris "avatar, experience dan aspect," yang merepresentasikan "untuk dapat bertemu diri lain melalui avatar dan mengalami dunia baru."

Baca Juga: Jangan Khawatir! Inilah Cara Memperbaiki Batang Tanaman Keladi yang Patah dan 5 Menit Tegak Kembali

Girl band tersebut beranggotakan empat anggota yaitu Karina, Giselle, Winter dan Ningning. Setiap anggota memiliki avatar virtual sendiri.

Band ini adalah grup K-pop baru pertama yang ditampilkan SM Entertainment sejak NCT debut pada tahun 2016.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: The Korea Times


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x