Adiguna Sutowo Meninggal Dunia, Dian Sastro: Selamat Jalan Papa Guna

- 18 April 2021, 14:00 WIB
Ayah mertua Dian Sastro, Adiguna Sutowo meninggal dunia.
Ayah mertua Dian Sastro, Adiguna Sutowo meninggal dunia. //Instagram.com/@bazaarindonesia

 

PORTAL PROBOLINGGO - Kabar duka datang dari keluarga Dian Sastrowardoyo. Ayah dari sang suami, Maulana Indraguna Sutowo, meninggal dunia di RSPP Pertamina pada pukul 04.04 WIB, Minggu 18 April 2021.

Adiguna Sutowo dikenal sebagai pemilik dan pendiri MRA Group. Ia merupakan anak dari mantan Direktur Utama PT Pertamina (Persero) di era Orde Baru, Ibnu Sutowo.

Kabar duka itu disampaikan oleh Dian Sastrowardoyo melalui akun instagram pribadinya.

"Selamat jalan Papa Guna. Beliau meninggalkan kita 18 April 2021 pukul 04.00 dini hari tadi," tulis Dian Sastro dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari instagram @therealdisastr.

Baca Juga: Kontrak Segera Habis, Messi Akan Meninggalkan Barcelona?

Baca Juga: Biodata Verrel Bramasta Pemeran Pangeran dalam Sinetron Putri Untuk Pangeran, Lawan Main Ranty Maria

"Semoga dimaafkan kesalahan beliau dan diterima amal ibadahnya," lanjutnya.

Sebagai informasi, Adiguna Sutowo meninggal dunia di usia 62 tahun. Jenazah akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta (Adiguna Sutowo meninggal). Pemakaman akan dilakukan tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Sebelum dimakamkan, jenazah akan disemayamkan di rumah duka di wilayah Menteng.

Sebagai informasi, MRA yang dimiliki Adiguna Sutowo merupakan konglomerasi bisnis media.

Baca Juga: Bersedia Jadi Relawan Pengembangan Vaksin Nusantara, Mantan Menkes Siti Fadilah Supari Berikan Alasannya

MRA merupakan salah satu grup perusahaan media terbesar di Tanah Air. MRA yang merupakan akronim dari PT Mugi Rekso Abadi ini mengendalikan beberapa media, baik online maupun cetak, yang fokus pada gaya hidup, makanan dan minuman, hingga otomotif.

Ayah Adiguna Sutowo, Ibnu Sutowo, merupakan tokoh militer di era Presiden Soeharto. Ibnu Sutowo dikenal dengan dekat Keluarga Cendana. Ia menjadi dirut Dirut Permina (cikal bakal Pertamina) sejak 1968. ***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini