Info Terkini Covid-19 Dunia, Kasus Positif Covid-19 di India Injak Angka 6 Juta Jiwa

28 September 2020, 11:43 WIB
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay

PORTAL PROBOLINGGO - Hingga kini kasus penyebaran virus covid-19 masih terus mengancam kesehatan masyarakat dunia.

Dibeberapa negara pun penyebarannya masih cukup signifikan, angka kematiannya juga cukup tinggi,setidaknya lebih dari 215 negara yang terinfeksi.

Berbagai negara juga berusaha untuk melakukan uji coba dan uji klinis untuk temukan vaksin Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini, 28 September 2020, Jangan Lewatkan Drama Korea Still 17

Info perkembangan Covid-19 dunia kembali diupdate, Per Senin 28 September 2020, penambahan kasus di dunia tercatat sebanyak 243.359 orang, secara kumulatif total keseluruhan kasus positif corona sebanyak 33.290.400.

 

Sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya dalam artikel Update Virus Corona di Dunia 28 September 2020, Kematian akibat Covid-19 Injak Angka 1 Juta Jiwa

Meskipun kasus baru masih muncul, namun ada kabar baik yang bisa disampaikan di mana dari 33.290.400 kasus yang terjadi, sudah ada 24.608.817 pasien yang telah dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Harga Terbaru Emas UBS Hari ini, Senin 28 September 2020 Per Gram Rp1.005.000 di Pegadaian

Ada penambahan yang signifikan hingga 204.848 pasien yang telah sembuh dibandingkan dengan hari sebelumnya.

Sedangkan untuk kasus dengan kematian, bertambah 3.685 orang menjadi total 1.001.970 pasien yang telah meninggal dunia.

Masih ada 7.679.613 kasus yang dinyatakan aktif dan terjadi di seluruh dunia.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini, Senin 28 September 2020, Ada Jodha Akbar, Mahabharata hingga Inayah

Dari data kasus aktif yang terjadi masih didominasi oleh pasien dengan gejala ringan yaitu 7.614.289 pasien.

Sedangkan sisanya dengan jumlah 65.324 kasus yang merupakan pasien COVID-19 gejala yang berat.

India kembali menjadi negara penyumbang kasus Covid-19 baru, mencatat penambahan sebanyak 82.767 orang dinyatakan positif.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans Tv Hari Ini, Senin 28 September 2020, Ada Film Now You See Me 2 dan Solo

Sehingga Negara India telah memiliki total akumulasi kasus sebanyak 6.073.348 orang, dengan 95.574 kematian dan sudah tercatat 5.013.367 pasien yang dinyatakan sembuh.

Kemudian Amerika Serikat, berada diposisi ke-2 dengan melaporkan penambahan kasus sebanyak 31.888 orang.

Masih menjadi negara episenter pandemi di dunia, AS memiliki total akumulasi sebanyak 7.318.449 orang, dengan 209.446 kematian dan sudah 4.545.761 pasien yang dinyatakan sembuh dari virus corona.

Disusul Brazil catat penambahan kasus sebanyak 14.194 orang, sehingga total akumulasi mencapai angka 4.732.309 pasien positif Covid-19.

Negara Brazil telah mencatat kasus dengan kematian sebanyak 141.741 orang meninggal dunia, dan 4.060.088 pasien telah dinyatakan sembuh.

Lalu ada Prancis serta Argentina masing-masing negara melaporkan penambahan kasus sebanyak 8.841 dan 7.867 orang.

Prancis mencatat total akumulasi kasus mencapai angka 538.569 orang dengan 31.727 kematian dan sudah 94.891 pasien sembuh yang diizinkan pulang.

Sedangkan Argentina memiliki total akumulasi kasus positif sebanyak 711.325 orang, dengan 15.749 kematian dan sudah 565.935 pasien yang dinyatakan sembuh.(Rahmi Nurfajriani/Pikiran Rakyat).***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler