Info Terkini Covid-19 Kabupaten Probolinggo, Kasus Pasien Positif Tembus 901 Orang

- 20 September 2020, 23:21 WIB
Ilustrasi Covid 19
Ilustrasi Covid 19 /pikiran-rakyat/

PORTAL PROBOLINGGO - Pandemi Covid-19 di Indonesia sudah terjadi sejak kasus pertama yang diumumkan Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020.

Setiap harinya pemerintah terus mengupdate perkembangan kasus covid-19, update dilakukan mulai pemerintah Pusat hingga Pemerintah kabupaten, seperti Kabupaten Probolinggo.

Dilansir dari laman Satgas Covid-19 Kabupaten Probolinggo, per 20 September 2020 penambahan kasus positif Covid-19 per hari sebanyak 8 kasus, sehingga secara kumulatif pasien positif Covid-19 tembus sebanyak 901 kasus.

Baca Juga: 5 Cara Jitu Belanja Aman di Pasar Swalayan Saat PSBB

 

 

“Dari sisi penambahan kasus positif baru, hari ini ada tambahan 8 kasus dan jumlah kumulatifnya menjadi 901 kasus. Penambahan terbanyak hari ini ada di Kecamatan Dringu sebanyak 2 kasus sehingga total secara kumulatif mencapai 83 kasus,” kata  juru Bicara Ketua Pelaksana Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Probolinggo dr. Dewi Vironica dikutip Portal Probolinggo dari laman Pemkab..

Penambahan kasus harian selanjutnya disumbangkan oleh Kecamatan Paiton, Leces, Kotaanyar, Banyuanyar, Besuk dan Krucil masing-masing sebanyak 1 kasus. 

“Angka jumlah kesembuhan harian tertinggi berada di Kecamatan Dringu dan Paiton masing-masing dengan 2 kasus. Dengan demikian secara kumulatif total kesembuhan di Kecamatan Dringu mencapai 55 kasus dari total 83 kasus dan Kecamatan Paiton mencapai 45 kasus dari total 93 kasus,” kata.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Pemkab Probolinggo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x