Tak Jadi April, Vaksinasi Tahap Ketiga Dimulai Juni-Juli 2021, Ini Penyebabnya

- 1 April 2021, 20:06 WIB
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, dr. Siti Nadia Tarmidzi.
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, dr. Siti Nadia Tarmidzi. //tangkap layar youtube/ Setpres.

 

PORTAL PROBOLINGGO - Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi mengatakan, vaksinasi Covid-19 tahap ketiga akan dimulai Juni atau Juli mendatang.

Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi mengatakan, vaksinasi Covid-19 tahap ketiga akan dimulai Juni 2021.

Target vaksinasi tahap ketiga ditujukan bagi masyarakat umum berusia 18-59 tahun ini semula direncanakan April 2021. Hal ini sesuai keputusan Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor HK.02.02/4/1/2021.

Menurut Nadia, mundurnya pelaksanaan vaksinasi tahap ini karena stok vaksin Covid-19 yang kian terbatas.

Baca Juga: Jangan Diusir Lagi, Ada 3 Pertanda Ini dari Allah Jika Kita Didekati Kucing

Baca Juga: Hasil Negatif GeNose C19 Berlaku 1 x 24 Jam Mulai 1 April, Begini Prosedur dan Persyaratannya

"Kita baru bisa mulai Juni atau Juli ya. Mengingat juga stok di bulan April terbatas seperti yang disampaikan Pak Menkes," ujar Siti Nadia Tarmizi dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari PMJ News, Kamis 1 April 2021.

Menurut Nadia, jadwal vaksinasi ini menyesuaikan dengan keterbatasan jumlah vaksin Covid-19. Hal ini disebabkan embargo vaksin dari negara produsen.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x