Mahaguru Penyair Umbu Landu Paranggi Berpulang

- 6 April 2021, 15:16 WIB
Umbu Landu Paranggi.*
Umbu Landu Paranggi.* /Twitter @ganjarpranowo//Twitter @ganjarpranowo

PORTAL PROBOLINGGO - Kabar duka kembali menghampiri jagat seni-budaya-- khususnya sastra-- tanah air.

Setelah sebelumnya sang 'Juru Kunci' Malioboro, penyair Iman Budhi Santosa berpulang pada 10 Desember 2020 lalu, kini sang 'Presiden' Malioboro, penyair Umbu Landu Paranggi berpulang pada 6 April 2021 pukul 03:55 WITA di RS Bali Mandara, Sanur, Bali.

Kabar duka ini dikonfirmasi penyair Wayan Jengki Sunarta melalui utas di akun facebook-nya, Selasa 6 April 2021.

Baca Juga: Google Doodle Hari Ini Bermasker Ganda dan Jaga Jarak untuk Kembali Ingatkan Pencegahan Covid-19

"Indonesia kembali kehilangan putra terbaiknya di bidang sastra. Mahaguru Penyair Umbu Landu Paranggi telah wafat pada Selasa, 6 April 2021 pukul 03:55 WITA di RS Bali Mandara, Sanur, Bali. Semoga beliau damai di alam keabadian."

Di lingkungan sastra tanah air, nama Umbu begitu dihormati.

Selain karena sajak-sajaknya, Umbu juga dikenal piawai 'menemukan' dan, meminjam istilah Cak Nun, "menemani mereka (penyair muda) hingga potensinya keluar seluruhnya."

Baca Juga: Orang-Orang Bloominton Karya Budi Darma Jadi Buku Indonesia Pertama yang Diterbitkan Penguin Classic

Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun memang menjadi sosok yang dikenal dekat dengan Umbu semasa di Malioboro, Jogja.

Cak Nun bahkan secara gamblang mendaku dirinya sebagai murid Umbu Landu Paranggi dan tergolong sebagai sastrawan 'Angkatan Malioboro'.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x