Dinyatakan Negatif Covid-19, Valentino Rossi Dipastikan Akan Bertanding di MotoGp Valencia

- 13 November 2020, 10:00 WIB
Valentino Rossi.
Valentino Rossi. /Instagram/@valeyellow46

 

PORTAL PROBOLINGGO - Valentino Rossi dipastikan tampil dalam ajang MotoGP Valencia setelah dinyatakan negatif Covid-19.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh pihak Monster Energy Yamaha yang merasa gembira bahwa Rossi dapat tampil akhir pekan ini.

"Yamaha Motor Co., Ltd. dan Monster Energy Yamaha MotoGP dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Valentino Rossi akan dapat ambil bagian dalam Gran Premio de la Comunitat Valenciana akhir pekan ini," demikian pernyataan resmi tersebut tertulis sebagaimana dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari situs resmi Monster Energy Yamaha pada Jumat, 13 November 2020.

Baca Juga: Setelah Jeddah di Bom, Kedutaan Besar Arab Saudi di Belanda Diteror Kelompok Bersenjata

Rossi kembali dinyatakan positif virus corona (Covid-19) menjelang balapan akhir pekan ini setelah hasil tes swab PCR pada Selasa, 10 November 2020 keluar.

Dan sesuai peraturan FIM, Rossi diminta melakukan dua kali tes lanjutan agar diizinkan mengambil bagian dalam GP Valencia.

Pada Rabu 11 November 2020. Rossi menjalani tes PCR kedua, yang hasilnya negatif.

Baca Juga: Update Harga Logam Mulia Emas Antam, Batik, dan Retro Hari Ini Jumat 13 November 2020 di Galeri 24

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Yamaha MotoGP


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x