5 Tempat Wisata Puncak Bogor yang Instagramable, Ada yang Mirip Kota Venice Italia

- 25 Oktober 2020, 18:20 WIB
Little Venice Villa Kota Bunga menjadi salah satu tempat wisata Bogor yang Instagramable
Little Venice Villa Kota Bunga menjadi salah satu tempat wisata Bogor yang Instagramable /Instagram.com/@littlevenice_puncak
 
 
PORTAL PROBOLINGGO—Puncak Bogor selalu menjadi pilihan destinasi wisata ketika musim libur tiba, khususnya bagi penduduk Jakarta dan sekitarnya.
 
Puncak Bogor dijadikan destinasi wisata karena cuacanya yang sejuk dan terdapat hamparan pepohonan dan sawah hijau yang memanjakan mata.
 
Ada banyak pilihan tempat wisata di Puncak Bogor. Dalam artikel ini PORTAL PROBOLINGGO akan merekomendasikan lima tempat wisata Puncak Bogor yang instagramable.
 
 
1. Little Venice Villa Kota Bunga
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by WISATA BOGOR (@wisata_bogor) on

 
Ingin menikmati suasana Bogor yang berbeda? Villa Kota Bunga bisa menjadi pilihan. Tempat wisata ini menawarkan sensai liburan seperti di Italia.
 
Seperti namanya, tempat wisata ini awalnya merupakan sebuah penginapan berupa villa. Namun seiring berjalannya waktu villa diubah menjadi tempat wisata.
 
Di dalam Villa Kota Bunga ada berbagai spot menarik. Seperti bangunan yang disusun rapi dan dikelilingi kanal-kanal dan danau.
 
 
Konsep yang diusung mengingatkan pada Venice di Italia, sebuah kota yang dilalui kanal-kanal. Sama seperti Venice, wisatawan dapat menaiki perahu untuk mengelilingi villa.
 
Lokasi komplek kota bunga ini berada di Desa Sukanagalih, kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Jam operasionalnya Senin-Jumat pukul 08.00-16.00 dan Sabtu, Minggu, serta libur nasional pukul 08.00-18.00.
 
Harga tiket masuk kota bunga ini cukup murah yaitu Rp25.000 saja per orang, ada juga tiket paket Fun yang dijual seharga Rp35.000 per orang. Untuk wahana di dalamnya dikenakan tiket lagi.
 
 
2. Taman Wisata Rusa Tanjungsari
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Roem abdurahman (@aan.abdurrahman) on

Tempat wisata di Puncak Bogor ini cocok untuk yang ingin merasakan wisata dengan sensasi berbeda. Di tempat ini pengunjung bisa melihat dan berinteraksi langsung dengan rusa.

Taman Wisata Rusa Tanjungsari sebenarnya memang tempat untuk penangkaran rusa. Ada berbagai macam jenis rusa yang hidup di sini.
 
Destinasi wisata ini cocok didatangi bersama keluarga sambil mengenalkan anak tentang kehidupan rusa di alam bebas. 
 
 
Hal lain yang ditawarkan di tempat ini ialah alam yang masih asri dan terjaga. Cocok untuk pengunjung yang ingin melepas penat dari suasana padat perkotaan.
 
Tiket masuk Taman Wisata Rusa Tanjungsari Rp5.000. Bila ingin ke tempat penangkaran rusa harus membayar tiket lagi sebesar Rp10.000.
 
Alamat tempat wisata ini ada di Buanajaya,Tanjungsari,Bogor,Jawa Barat,Indonesia. Jam operasional mulai pukul 07.00 - 16.00.
 
 
3. Gunung Batu Jonggol
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BOGOR (@explorebogor) on

 
Bila ingin merasakan mendaki untuk pertama kali, Gunung Batu Jonggol sangat cocok dijadikan destinasi. Ketinggian gunung ini hanya 875 meter dpl.
 
Meski tidak setinggi gunung-gunung lain yang ada di Bogor, Gunung Batu memiliki pemandangan yang tidak kalah menarik. Selain itu rute untuk sampai ke puncak tidak begitu menyulitkan untuk para pemula.
 
Namun, gunung tetaplah gunung. Tetap utamakan keselamatan ketika mendaki dan bawa perbekalan yang cukup.
 
 
Lokasi Gunung Batu Jonggol ada di Desa Sukaharja, Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat. Beroperasi selama 24 jam dan tiket masuk sebesar Rp10.000
 
4. Taman Bunga Nusantara
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Jennifer • Travel Blogger (@j_anandary) on

Meski bertajuk Taman Bunga Nusantara, destinasi wisata ini tidak hanya menampilkan bunga-bunga yang ada di Indonesia saja. Di taman bunga ini pengunjung dapat melihat bunga dari berbagai macam negara.

Taman dengan luas 50.000 m2 ini cocok untuk dijadikan tempat rekreasi bersama keluarga. Pengunjung bisa duduk santai menikmati keindahan bunga.
 
 
Di taman ini juga disediakan lokasi bagi pengunjung yang ingin membeli bunga sebagai oleh-oleh. Selain itu melihat bunga, pengunjung dapat melihat angsa dan ikan yang ada di danau.
 
Taman Bunga Nusantara berlokasi di Jalan Mariwati KM 7 Desa Kawungluwuk Kecamatan Sukaresmi - Cianjur, Jawa Barat. Jam operasional mulai dari pukul 08.00-17.00 dan tiket masuk Rp40.000.
 
5. Curug Leuwi Lieuk
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Indoflashlight | ꧒꧒-꧑-꧒꧐꧑꧕ (@indoflashlight) on

 
Bogor memang terkenal dengan curugnya. Salah satu curug yang bisa layak dikunjungi yaitu Curug Leuwi Lieuk.
 
Keindahan curug ini ialah adanya tebing tinggi yang mengapit air terjun. Selain itu air yang mengalir di bawahnya memiliki biru kehijauan yang jernih.
 
 
Untuk sampai ke lokasi curug dibutuhkan usaha ekstra karena harus melalui jalan yang pajang dan naik-turun. Namun ketika sampai, rasa lelah akan terbayar dengan keindahan yang disuguhkan.
 
Lokasi Curug Leuwi Lieuk berada di Kampung Cibereum, Jl. Gunungwangun No.rt 04, RW.05, Cibadak,Sukamakmur,Bogor,Jawa Barat,Indonesia. Jam operasional mulai dari pukul 07.00-17.00 dan tiket masuk sebesar Rp10.000.***
 
Disclaimer harga tiket masuk dsn jam operasional sewaktu-waktu dapat berubah.

Editor: Elita Sitorini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x