Gabung Jadi Relawan Penanggulangan COVID-19 di Kota Depok, Pendaftaran Dibuka Hingga Akhir Oktober

- 24 Oktober 2020, 18:38 WIB
Ilustrasi tenaga medis.
Ilustrasi tenaga medis. /Unplash

 

PORTAL PROBOLINGGO - Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat telah membuka rekrutmen relawan medis untuk penanganan COVID-19 di Kota Depok.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jawa Barat, Setiaji mengatakan bahwa pendaftaran relawan dibuka hingga 31 Oktober 2020.

"Pendaftaran relawan medis dibuka setelah Dinas Kesehatan (Dinkes) Jabar dan Kota Depok mengajukan agar pendaftaran relawan dilakukan untuk mempercepat penanganan COVID-19," ujar Setiaji.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Rumah Makan Enak Di Subang, Bisa Jadi Tempat Singgah Saat Liburan Akhir Pekan

Terkait formasi relawan medis yang dibutuhkan adalah tenaga teknis kefarmasian, radiografer, fisioterapi, dokter telekonsultasi, perawat (S1 Ners), tenaga apoteker, tenaga sanitasi lingkungan, nutrisionis, perawat (D3 keperawatan), dokter umum, dan ahli teknologi laboratorium.

Rekrutmen ini dibuka untuk warga Jawa Barat maupun luar Jawa Barat. Informasi terkait pendaftaran dan detail tugas, kriteria relawan, metode briefing, hingga perlengkapan relawan dapat diakses melalui fitur Daftar Relawan pada aplikasi maupun website PIKOBAR atau mengunjungi https://indorelawan.org/p/pikobar.

Setiaji menjelaskan terkait tahapan rekrutmen. Tahapan pertama dijelaskan oleh Setiaji, yaitu pengisian formulir (screening).

Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid, Zidane: El Clasico Momentum Tepat untuk Bangkit

Setelah itu, pendaftar akan melakukan wawancara dengan Dinkes Jawa Barat maupun Dinkes Kota Depok. Formasi relawan sendiri ditentukan sesuai kebutuhan lapangan.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x