Tanggapi Anggota Republik yang Enggan Mengakui Kemenangannya, Joe Biden Beri Pesan Ini

- 19 November 2020, 15:50 WIB
Joe Biden.
Joe Biden. /Instagram.com/@joebiden

 


PORTAL PROBOLINGGO - Pemilu AS yang berakhir pada kemenangan Joe Biden dari Partai Demokrat membuat Trump dan banyak anggota Partai Republik yang terpilih mengisi Kongres enggan mengakuinya.    

Namun, Biden sendiri tampaknya tak mau ambil pusing soal hal itu. Pada Senin, 16 November 2020 lalu, dalam sebuah wawancara, Biden yang ditanya soal keengganan pejabat dari Partai Republik yang mengakuinya menjawab bahwa ia sangat memahami situasi tersebut.

Biden pun menyatakan tidak akan menggunakan hal ini sebagai alasan untuk menyerang mereka ketika ia menjabat nanti.   

Baca Juga: Pidato Tema Terimakasih Guru, Cocok Digunakan untuk Tugas Sekolah 

"Saya akan bekerja bersama kalian. Saya memahami keengganan Anda semua karena cara kerja presiden," kata Biden pada konferensi pers di Delaware setelah pertemuannya dengan para petinggi ekonomi dan pimpinan buruh.

Namun demikian, Biden mengatakan bahwa jika partai tersebut tidak menerima kenyataan sampai hari pelantikan pada 20 Januari, hal itu akan sangat memalukan.

 Bebrapa anggota parlemen GOP (sebutan lain Partai Republik) telah memberi selamat kepada Biden karena terpilih sebagai presiden dengan selisih suara yang besar. 

Baca Juga: Jawa Barat akan Kembali Lakukan Pemekeran Wilayah, Wagub Jabar: Ini Penting Dilakukan

Namun banyak juga dari rekan mereka belum melakukannya secara terbuka karena takut akan memancing amarah Trump dan pendukungnya menjelang putaran kedua pemilihan Senat di Georgia. 

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Huffpost


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x