Bantu Masyarakat Terdampak Pandemi Covid-19, Pemkot Probolinggo Gelar Pasar Murah Bersubsidi

- 5 November 2020, 15:05 WIB
Pasar Murah.
Pasar Murah. //Dok.Pemkot Probolinggo

PORTAL PROBOLINGGO – Selama dampak pandemi Covid-19 Pemerintah terus mengupayakan memberikan program bantuan sosial bagi masyarakat yang terkena dampak covid-19.

Bahkan Kota Probolinggo menggelar pasar murah bersubsida pada hari Rabu 4 November 2020 di Kelurahan Triwung Lor, Kecamatan Kademangan.

Tujuan dari program ini adalah membantu masyarakat yang sulit memenuhi kebutuhan sehari-hari akibat dampak covid-19.

Baca Juga: PT TEMAS Tbk Membuka Lowongan Untuk 1 Posisi Penempatan di Jakarta, Simak Persyaratannya

“Alhamdulillah di tengah pandemi, serta sulitnya anggaran yang dialami seluruh Indonesia, Pemerintah Kota Probolinggo masih konsen memberikan bantuan ke warganya dalam bentuk pasar murah ini,” ungkap Wakil Wali Kota Probolinggo, Mochammad Soufis Subri, dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari laman resmi Pemkot Probolinggo.

Program pasar murah bersubsidi merupakan program DKUPP Kota Probolinggo. Dalam satu hari, kegiatan ini dilakukan di tiga lokasi kelurahan. Terdiri dari kelurahan Triwung Lor, Triwung Kidul, dan Kademangan.

Kepala DKUPP, Fitriawati, mengungkapkan bahwa pasar murah bersubsidi merupakan wujud kepedulian pemkot dalam menjamin ketersediaan kebutuhan masyarakat terutama selama masa pandemi covid-19.

Baca Juga: Sinopsis Film Olympus Has Fallen, Gerard Butler dan Morgan Freeman Menghadapi Ancaman Teroris Korut

“Masyarakat bisa mendapat bahan pokok dengan harga murah. Sekaligus menjaga kestabilan harga selama masa pandemi,” ungkapnya.

Program pasar murah bersubsidi diberikan kepada 15 ribu KK (kepala keluarga) se-Kota Probolinggo, dan terbagi menjadi dua gelombang. Gelombang pertama dan kedua tersedia masing-masing 7500 paket untuk 1500 KK per kecamatan.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x