Info Covid-19 Kabupaten Probolinggo! Angka Kesembuhan Bertambah 16 Kasus

- 18 November 2020, 09:15 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /Pixabay/Gerd Altmann/

“Sedangkan untuk kasus kematian per hari ini tidak ada tambahan kasus, dan secara kumulatif jumlahnya masih mencapai 82 kasus.” terangnya.

 Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari Ini, 18 November 2020, Jangan Lewatkan Keseruan Sinetron Anak Band

Kasus covid-19 di Kabupaten Probolinggo tersebar di 24 Kecamatan. Lima besar diantaranya merupakan kecamatan dengan jumlah kasus dirawat konfirmasi tertinggi. Tediri dari Kecamatan Kraksaan sebanyak 10 kasus, Kecamatan Sumberasih sebanyak 8 kasus, Kecamatan Paiton sebanyak 7 kasus, Kecamatan Dringu sebanyak 7 kasus, dan Kecamatan Maron sebanyak 5 kasus.

“Pasien yang masih menjalani perawatan dan isolasi tersebar di 16 kecamatan, sehingga 8 kecamatan sudah tidak ada kasus covid-19.” ujarnya.

Baca Juga: PT Novell Pharmaceutical Labs Membuka Lowongan Untuk 3 Posisi, Simak Persyaratannya

“Sedangkan untuk jumlah kasus suspect mencapai 25 kasus, kasus probable sebanyak 18 kasus, dan kasus discarded sebanyak 288 kasus,” tambahnya.

Sehingga total kasus covid-19 di Kabupaten Probolinggo hingga hari Selasa, 17 November 2020, telah mencapai 1.455 kasus, terdiri dari 57 kasus masih menjalani perawatan, 1.316 kasus sembuh, dan 82 kasus meninggal dunia.***

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x