Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 SD/MI Subtema 1 Pembelajaran 5 Halaman 38, 39, dan 40, Indahnya Keberagaman

- 6 Februari 2021, 15:42 WIB
Ilustrasi toleransi.
Ilustrasi toleransi. /PIXABAY/JimmyKU

PORTAL PROBOLINGGO - Hai Adik-adik semua. Sesi ini kita akan melanjutkan pembahasan buku tema 7 kelas 4 SD/MI subtema 1 Keberagaman Suku Bangsa dan Agama di Negeriku pembelajaran 5.

Bukan hanya membahas, nanti secara bersama-sama kita akan menjawab sejumlah soal pada halaman 38, 39, dan 40. Namun, Adik-adik terlebih dahulu harus mengerjakan secara mandiri, ya soal-soal tersebut.

Sangat mudah kok, Adik-adik jangan takut untuk menjawab. Apabila kesulitan, Adik-adik bisa bertanya kepada guru atau sesama teman.

Sekarang, mari kita membaca bersama-sama teks berjudul 'Keragaman Agama di Indonesia' pada halaman 38.

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tema 7 Kelas 4 SD/MI Halaman 31, 32, 33, dan 34 Subtema 1 Pembelajaran 4

Betul sekali, Adik-adik, keragaman Indonesia tidak hanya pada suku dan bahasanya saja, loh! Tapi penduduknya juga memeluk beragam agama.

Ada 6 agama yang diakui di Indoesia, yakni Islam, Protestan, Katolik, Hindu, Buddha, dan Khonghucu.

Untuk itulah Indonesia terkenal dengan slogan 'Bhinneka Tunggal Ika' atau meskipun berbeda-beda namun tetap satu juga.

Ya, meskipun masyarakat Indonesia berbeda secara suku, bahasa, dan agama, namun sejak dulu tetap hidup damai, berdampingan, dan bersama-sama membangun Indonesia.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Buku Tematik SD


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini