Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 Hal 79 82 83 84 Subtema 2 Pembelajaran 4: Usaha Ekonomi yang Dikelola Kelompok

- 17 Februari 2021, 11:12 WIB
Ilustrasi belajar.
Ilustrasi belajar. /Pixabay.com/Gerd Altmann


PORTAL PROBOLINGGO - Pada bab ini anak-anak akan belajar mengenai Usaha Ekonomi yang Dikelola Kelompok.

Perlu diingat bahwa kunci jawaban ini diperuntukan bagi orang tua siswa dan guru dalam mengoreksi tugas siswa kelas 5 pada buku tema 8 subtema 2 pembelajaran 4 halaman 79, 82, 83 dan 84.

Kunci jawaban halaman 79

Ayo Berdiskusi

Kamu telah membaca teks “Usaha Ekonomi yang Dikelola Kelompok”.
Temukan pengertian dan ciri-ciri khusus dari setiap jenis usaha. Tulislah pada peta pikiran berikut.
 
Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 Subtema 1 Manusia dan Lingkungan Halaman 44, 45, 48, 49, dan 50

Firma
-Pengertian:
Firma adalah usaha ekonomi bersama yang didirikan oleh
sekurangnya dua sekutu.
-Ciri-ciri:
1. Pendiri firma biasanya kenal satu dengan yang lain.
2. Setiap anggota firma memiliki hak dan juga bertanggung jawab secara penuh atas resiko kerugian firma.
3. Bergerak di bidang layanan konsultasi hukum dan keuangan.

Persekutuan Komanditer (CV)
-Pengertian:
Perkembangan dari usaha firma yang dibangun untuk memperluas usaha.
-Ciri-ciri:
1. Didirikan oleh sekurangnya dua orang yang menyetorkan modal. 2. 2. Ada sekutu aktif berperan sebagai investor dan pengelola CV dan sekutu pasif berperan sebagai investor
3.Membutuhkan banyak modal.
 
Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 Subtema 2 Pembelajaran 2 Halaman 61, 62, 63: Kepemimpinan

Perseroan Terbatas
-Pengertian:
Perseroan terbatas (PT) adalah usaha bersama yang modalnya
berupa kumpulan saham.
-Ciri-ciri:
1. Setiap saham memiliki nilai nominal tertentu.
2. Pemilik saham akan memperoleh keuntungan berupa dividen.
3. Bagi perseroan yang ingin mengembangkan dan memperluas
usaha, sahamnya dapat diperdagangkan di pasar modal.
 
Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 SD Halaman 60 Sampai 62, Subtema 2 : Indahnya Keragaman Negeriku

Koperasi
-Pengertian:
Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-orang atau
badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan
prinsip koperasi sekaligus gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan
-Ciri-ciri:
1. Menyediakan komoditi tertentu.
2. Dibangun atas asas kekeluargaan.
3. Tersedia layanan simpan pinjam.

Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
-Pengertian:Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atau perusahaan negara yaitu sebuah perusahaan yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki negara.
-Ciri-ciri:
1. Berbentuk perusahaan umum (perum) dan perseroan terbatas (persero).
2. Bergerak di bidang usaha yang bersifat strategis atau vital, misalnya bidang energi listrik dan telekomunikasi.
 
Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 Subtema 1 Manusia dan Lingkungan Halaman 1, 3, 4, dan 5

Kunci Jawaban Halaman 82

Ayo Bercerita

Ceritakan kembali tentang tradisi rasulan di Gunung Kidul tersebut dengan bahasamu sendiri.

Tradisi Rasulan di Gunung Kidul

Rasulan merupakan kegiatan adat  budaya yang dilakukan oleh para petani di Gunung Kidul Yogyakarta setelah selesai masa panen. Kegiatan ini dimulai dengan kerja bakti membersihkan dan menghias desa.

Selanjutnya, ada kegiatan olahraga dan pertunjukan seni budaya seperti doger, jathilan, wayang kulit, dan reog Ponorogo. Puncak acara ini adalah Kirab, yaitu semacam karnaval keliling desa sambil membawa tumpeng dan hasil tani.

Tradisi Rasulan ditutup dengan doa bersama dan kegiatan perebutan tumpeng oleh masyarakat dan wisatawan.
 

Kunci Jawaban Halaman 83

Ayo Renungkan

Pengetahuan apa yang aku pelajari hari ini?
Aku sekarang sudah mengetahui jenis usaha yang dikelola secara kelompok dan pengetahuan tentang acara adat Rasulan.

Keterampilan apa yang aku latih hari ini?
Aku belajar berperan sebagai salah satu pelaku usaha yang dikelola kelompok.

Sikap apa yang aku kembangkan hari ini?
Menghargai, menghormati, dan melestarikan budaya Rasulan

Apa yang dapat aku berikan kepada lingkungan dengan pengetahuan, keterampilan, dan sikapku?
Memberi tahu teman atau keluarga tentang jenis usaha kelompok dan tradisi Rasulan
 
Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 6 SD Tema 6 Menuju Masyarakat Sejahtera, Subtema 3 Halaman 119, 120, 121, 122, 125

Kunci Jawaban Halaman 84

Kegiatan Bersama Orang Tua

Tanyakan kepada orang tuamu, adat istiadat yang berlaku di daerah asal mereka.

Daerah asal orang tuaku: (disesuaikan daerah asal orang tua atau wali siswa)

Adat istiadat dari daerah asal orang tuaku:(disesuaikan daerah asal orang tua atau wali siswa)

No  Nama Tradisi = Peristiwa = Makna
1. Tumpengan = Ulang tahun = Bersyukur kepada Tuhan
atas usia yang diberikan.
2. (disesuaikan daerah asal orang tua atau wali siswa)

Perlu diingat! Jawaban ini bukan merupakan rujukan utama, biarkanlah anak menjawab setiap pertanyaan dengan bahasanya sendiri. Orang tua menggunakan tulisan ini hanya sebagai panduan dalam proses belajar anak.***
 

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x