Kenang Sapardi Djoko Damono, Badan Bahasa Gelar Lomba Baca Puisi 'Pesan Pujangga' Berhadiah Jutaan

- 2 Oktober 2020, 15:34 WIB
Sapardi Djoko Damono.
Sapardi Djoko Damono. /PRFMNews-Pikiran-Rakyat//PRFMNews-Pikiran-Rakyat

PORTAL PROBOLINGGO - Sastrawan Indonesia, Sapardi Djoko Damono (SDD) telah berpulang pada 19 Juli 2020 lalu.

Penulis 'Aku Ingin' dan 'Hatiku Selembar Daun' yang akrab disapa 'Eyang' itu meninggal pada usia 80 tahun di Tanggerang Selatan.

Sebagai upaya mengenang salah satu penyair besar Indonesia itu, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa menggelar lomba baca puisi karya SDD secara online berhadiah jutaan rupiah.

Baca Juga: Layanan Delivery Online dengan ShopeePay? Ini Fitur Barunya!

Dikutip Portal Probolinggo dari laman badan bahasa, ada dua kategori lomba, yakni ditujukan bagi pelajar dan mahasiswa/ umum.

Untuk ketentuan lomba adalah sebagai berikut:

1. Peserta merupakan WNI dari seluruh wilayah Indonesia.

2. Peserta dibagi ke dalam dua kategori, yaitu pelajar (SMP/ SMA) dan kategori mahasiswa/ umum.

3. Peserta kategori pelajar dibuktikan dengan NIS/ kartu pelajar.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x