Ole Gunnar Solskjaer: Menjadi Manajer Manchester United Harus Memiliki Mental Kuat

- 7 November 2020, 08:25 WIB
Ole Gunnar Solskjaer menyebutkan kritik hal biasa di tim sebesar Manchester United
Ole Gunnar Solskjaer menyebutkan kritik hal biasa di tim sebesar Manchester United /manutd.com

“Saya mengetahui dengan baik, para pemain dalam kondisi yang cukup baik dan saya percaya mereka sanggup memberikan respons (atas kritik),” ungkap Ole.

Ole menyebutkan, setiap pemain perlu memiliki kebanggaan tersendiri ketika harus menghadapi tim dengan pemain dan permainan yang bagus.

Baca Juga: Fadli Sentil Pemerintah Soal Kasus Rizieq Shihab, Mahfud MD: Bagaimana Kalau Mau Bantu tapi Ditolak?

“Pergi ke sana (Goodison Park), menikmati menggunakan jersey United dan bermain melawan tim yang baik,” sambungnya.

Meski dihujani banyak kritik, Oleh mengaku perasaannya saat ini baik-baik saja. Ia menuturkan, hal seperti ini sering terjadi dalam hidup.

“Saya baik-baik saja, Anda tidak perlu bahagia untuk tetap positif. Yang terpenting ialah, ketika sedang mengalami kesulitan, Anda harus percaya ada kebaikan yang menanti di depan,” kata Ole.

Baca Juga: Cara Membuat SIM Online, Mudah Dapat Dilakukan di Rumah

Dalam situasi ini Ole menuturkan hanya bisa percaya dengan kualitas yang dimiliki oleh anak-anak asuhnya.

“Jika saya tidak percaya dengan keyakinan dan nilai yang saya miliki serta dengan kualitas para staf pelatih dan pemain, kepada siapa lagi saya harus percaya? Saya tidak akan melihat hasil di satu atau dua pertandingan, lalu terjadi seperti tumpukan kartu,” pungkas Ole.***

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini