Batu Es Punya Banyak Manfaat untuk Tanaman Hias, Begini Caranya

- 21 Januari 2021, 10:30 WIB
Ilustrasi es batu untuk menyiram tanaman hias.
Ilustrasi es batu untuk menyiram tanaman hias. /Pixabay/Bru-No

Sebagian besar jenis anggrek merupakan tanaman yang tumbuh di lingkungan dengan cuaca hangat sehingga tak heran jika banyak yang khawatir dengan penyiraman menggunakan es batu.

Namun, penelitian telah menunjukkan bahwa tidak ada yang perlu ditakuti dengan penyiraman menggunakan es batu.

Baca Juga: Langkah Mudah Membuat 5 Pupuk Organik Terbaik untuk Tanaman Hias

American Society for Horticultural Science mengatakan, metode penyiraman ini tidak terlalu memengaruhi masa hidup tanaman.

Jika ingin mencoba menyiram tanaman hias dengan es batu, pastikan es batu yang digunakan dibuat sendiri dengan air bersih.

Setelah es batu siap, mulailah menyiram tanaman hias dengan tiga butir es batu, namun perhatikan faktor-faktor seperti cahaya, kelembapan, dan kehangatan yang bisa memengaruhi penguapan es.

Baca Juga: 5 Bahan Makanan Ini Ternyata Tidak Boleh Disimpan di Dalam Kulkas, Sudah Tahu?

Untuk memindahkan es batu dari wadah ke pot tanaman, sebaiknya gunakan penjepit agar meminimalisasi penyebaran patogen

Carilah area dalam pot tanaman yang tidak terlalu dekat dengan tanaman namun tidak terlalu jauh sehingga es batu bisa diserap maksimal.

Secara umum, penyiraman dengan es batu ini bisa dilakukan setiap satu minggu sekali. Jika tanah terlalu kering atau terlalu basah, pertimbangkan untuk menambah atau mengurangi jumlah es batu yang diberikan.

Halaman:

Editor: Lulu Lukyani

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x