15 Ragam Bahan Organik dan Manfaatnya bagi Tanaman Hias Aglonema

- 23 Januari 2021, 09:27 WIB
Ilustrasi Tanaman Hias Aglonema Sehat dan Subur
Ilustrasi Tanaman Hias Aglonema Sehat dan Subur /Tangkap layar YouTube/T-Raz Garden/

PORTAL PROBOLINGGO - Menambahkan bahan-bahan organik secara berkala sangat disarankan agar Aglonema dapat tumbuh dengan baik.

Sebab, selain dapat meningkatkan nutrisi bagi Aglonema, sejumlah bahan organik juga membantu memperbaiki tekstur dan kualitas media tanam (metan) Aglonema; dari metan ringan hingga berat sekalipun.

Bagi metan berat, misalnya, yang umumnya terdiri dari tanah liat, sekam, dan pupuk kandang, bahan organik mampu meningkatkan kualitas drainase air sehingga menghindarkan Aglonema dari akar busuk.

Baca Juga: Cara Sulap Kulit Bawang Jadi Pupuk dan Pestisida Alami untuk Tanaman Hias Aglonema

Sedangkan pada media tanam ringan, bahan-bahan organik dapat membantu menjaga kelembaban.

Selain itu, kandungan nitrogen (n) pada bahan organik juga bisa merangsang pertumbuhan mikroorganisme baik pada tanah.

Apabila mikoorganisme ditunjang dengan baik, mikroorganisme jahat yang berpotensi merusak tanah bahkan tanaman hias Aglonema akan semakin berkurang.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Pupuk Alami bagi Si Cantik Aglonema

Lantas bahan-bahan organik apa saja yang bisa diberikan untuk Aglonema?

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: The Spruce


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x