6 Manfaat Menangis yang Jarang Orang Ketahui, Salah Satunya Melepaskan Racun dan Stress

- 15 September 2020, 10:50 WIB
Ilustrasi sedih.
Ilustrasi sedih. /Rafael Barros/Pexels

PORTAL PROBOLINGGO - Keadaan sedih sering kali membuat kita menangis dan mengeluarkan air mata.

Tak hanya keadaan sedih, terkadang dalam keadaan sangat bahagia yang tidak bisa ditahan dan akhirnya mengeluarkan air mata.

Menurut Psychology Today, air mata adalah air asin sama seperti lautan. Ini melumasi mata kita dan menghilangkan iritasi ketika kita menangis.

Baca Juga: Naik! Segera Cek Harga Emas Antam Hari Ini, Selasa 15 September 2020 di Pegadaian

Air mata mengandung hormon stres yang lebih tingi daripada jenis air mata lainnya.

Ternyata air mata yang keluar saat menangis memiliki manfaat yang jarang diketahui oleh banyak orang.

Sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya dalam artikel Jangan Tahan Air Matamu, Simak 6 Manfaat Menangis bagi Kesehatan Mental, simak 6 manfaat menangis bagi kesehatan mental.

1. Meningkatkan Mood

Ada perubahaan besar dalam suasana hati setelah menangis.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Hari Ini, 15 September 2020, Jangan Lewatkan Putri untuk Pangeran

Penelitian telah menunjukkan bahwa sebagian besar pembawa rasa merasa bahwa mereka lebih baik setelah menangis terutama ketika menerima dukungan dari orang lain.

2. Melepaskan Racun dan Mengurangi Stres

Kelegaan bisa dirasakan setelah selesai menangis.

Semua air mata yang mengalir telah membebaskanmu dari stres. Dipercaya bahwa tangisan emosional memiliki tingkat hormon yang lebih tinggi daripada yang biasa sehingga meskipun tidak merubah situasi, namun dapat merubah status emosional.

3. Membantu Menghilangkan Rasa Sakit Emosinal dan Fisik

Baca Juga: Lowongan Kerja September 2020 : PAM Jaya Buka Lowongan untuk Posisi Staff Perizinan, Cek Syaratnya

Saat menangis ada pelepasan oksitosin dan opioid endogen yang sehat di tubuh yang dikenal sebagai endorfin.

Hal ini membuat perasaan nyaman dan membantu meredakan rasa sakit emosional dan fisik. Pelepasan bahan kimia ini membuat tubuh mati rasa dan menenangkannya.

4. Membantu Menenangkan Diri dan Mengembalikan Keseimbangan Emosional

Para peneliti telah menemukan bahwa saat menangis, sistem saraf parasimpatis atau Parasympathetic Nervous System(PNS) diaktifkan. Ini membantu tubuh untuk beristirahat dan mencerna.

Namun, meskipun efeknya langsung terasa, perasaan menenangkan tersebut membutuhkan waktu beberapa menit untuk mulai berlaku.

5. Membantu Menjernihkan Pikiran dan Memebuat Keputusan yang Lebih Baik

Baca Juga: Ditengah Kebijakan PSBB, NIkita Mirzani Bantu UMKM dengan Buka Jasa Endorse Gratis

Begitu beban terlepas dari setelah menangis, pikiran akan kembali bekerja.

Bayangan gelap emosi yang mengaburkan pikiran dari menemukan solusi untuk masalahmu akan lenyap setelah menangis.

6. Membantu Tidur Lebih Nyenyak

Ketika Anda, kamu akhirnya merasakan kedamaiandalam pikiran

Perasaan rileks dan merasa lelah dengan damai. Hal ini yang membuatnya tidur menjadi lebih nyenyak.(Kannia Nur Haida Komara/Pikiran Rakyat)***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini