Ayesha Aziz, Menjadi Pilot Wanita Termuda di India

- 4 Februari 2021, 10:37 WIB
Ayesha Aziz.
Ayesha Aziz. / /Instagram.com/@captayesh

PORTAL PROBOLINGGO - India patut berbangga karena saat ini mereka memiliki pilot wanita termuda di negara itu.

Namanya adalah Ayesha Aziz, seorang pilot wanita dari Kashmir yang berusia 25 tahun.

Pada tahun 2011, Ayesha Aziz menjadi siswi pilot termuda yang mendapatkan lisensinya pada usia 15 tahun dan menjalani pelatihan untuk menerbangkan jet MIG-29 di pangkalan udara Sokol Rusia pada tahun berikutnya.

Baca Juga: Lirik dan Chord Pernah Muda BCL, Bilang Papamu Ku Takkan Buat Menjadi Anak Yang Nakal

Dia lulus dalam penerbangan dari Bombay Flying Club (BFC) dan memperoleh lisensi komersial pada 2017.

Dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari NDTV, Ayesha Aziz mengatakan bahwa wanita Kashmir saat ini berbeda dengan yang dulu, saat ini wanita Kashmir telah berkembang pesat dan telah berhasil dalam bidang pendidikan.

"Saya pikir wanita Kashmir melakukannya dengan sangat baik, terutama dalam pendidikan. Setiap wanita lain di Kashmir sedang menyelesaikan Master atau doktornya. Orang-orang di Lembah melakukannya dengan baik," katanya.

Baca Juga: Mengantisipasi Virus Baru, Perusahaan Produsen Vaksin Bersaing Ketat

Dia mengaku bahwa bekerja sebagai pilot adalah pekerjaan yang berbeda dengan pekerjaan di balik meja yang biasanya 5-9 jam. Bekerja menjadi pilot artinya harus siap bekerja dengan waktu yang dinamis.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x