10 Nama Malaikat Allah Lengkap Berserta Tugasnya

- 22 Februari 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi mengimani malaikat allah
Ilustrasi mengimani malaikat allah /Abdullah Ghatasheh/Pexels.

 

PORTAL PROBOLINGGO - Dalam Islam dijelaskan bahwa seorang muslim wajib mempercayai adanya hal yang gaib, salah satunya mempercayai adanya malaikat hal ini dijelaskan dalam rukun iman nomer enam.

Malaikat merupakan mahhluk ciptaan Allah yang selalu taat terhadap perintah-Nya dan tidak memiliki hawa nafsu seperti mahluk-mahluk ciptaan Allah lainnya. Selain itu, malaikat juga diciptakan dari cahaya.

Dari Aisyah -raḍiyallāhu 'anhā-, ia berkata, "Rasulullah -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- bersabda, "Malaikat diciptakan dari cahaya, jin diciptakan dari nyala api, dan Adam diciptakan dari apa yang telah diterangkan kepada kalian."
Hadis sahih - Diriwayatkan oleh Muslim

Baca Juga: Lowongan Kerja Februari 2021, PT Terminal Petikemas Surabaya Buka Kesempatan bagi Minimal Lulusan SMA atau SMK

Al Quran juga tidak menjelaskan secara rinci jumlah pasti malaikat. Namun, ada 10 malaikat yang wajib diyakini.

Dilansir dari PORTAL PROBOLINGO dari berbagai sumber berikut nama-nama malaikat serta tugasnya.

1. Malaikat Jibril

Nama lain Malaikat Jibril adalah Rμh al-Quds, ar-Ruh al-Amin, dan Namμs. Malaikat Jibril tugasnya menyampaikan wahyu dari Allah SWT kepada nabi dan rasul.

Baca Juga: Daftar 15 Kabupaten dan Kota Provinsi Sulawesi Utara, Lengkap dengan Kode Wilayahnya

Tugas Malakat Jibril juga mengatur angin, memenuhi atau menahan hajat manusia, dan membawa rahmat bagi mereka yang menjaga kesucian saat sakaratul maut.

2. Malaikat Mikail

Malaikat Mikail bertugas mengatur kesejahteraan makhluk, seperti mengatur
awan, menurunkan hujan, melepaskan angin, memberi kehidupan pada tumbuhan serta membagikan rezeki.

3. Malaikat Israfil

Malaikat Israfil bertugas meniupkan terompet sangkakala pada saat dimulainya
hari kiamat hingga saat hari berbangkit di Padang Mahsyar.

Baca Juga: Efek Vaksinasi dan PPKM Mikro, Jumlah Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Mulai Turun

4. Malaikat Izrail

Malaikat Izrail bertugas mencabut nyawa seluruh makhluk hidup, mulai dari
manusia, jin, iblis, setan, hingga malaikat apabila waktunya telah tiba.

5. Malaikat Munkar

Malaikat Munkar bertugas menanyai orang yang sudah meninggal dan berada
di alam kubur atau di alam barzah.

6. Malaikat Nakir

Malaikat Nakir bertugas menanyai orang yang sudah meninggal dan berada
di alam kubur atau alam barzah.

Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends Terbaru 22 Februari 2021, Ayo Segera Ambil Hadiahnya!

7. Malaikat Raqib

Malaikat Raqib bertugas mencatat semua pekerjaan baik setiap manusia sejak
aqil balig sampai akhir hayat atau meninggal.

8. Malaikat Atid

Malaikat Atid bertugas mencatat semua pekerjaan atau amal buruk yang dilakukan setiap manusia semasa hidupnya.

9. Malaikat Ridwan

Malaikat Ridwan bertugas menjaga dan mengatur kesejahteraan penghuni surga. Malaikat Ridwan juga bertugas menyambut semua hamba Allah yang akan masuk ke dalamnya.

Baca Juga: 7 Universitas di Indonesia dengan Jurusan Akuntansi Terbaik, Ada UI, UGM, Hingga Universitas Telkom

Sikapnya lemah lembut dan sangat ramah saat mempersilakan orang-orang masuk ke dalam surga.

10. Malaikat Malik

Malaikat Malik disebut juga malaikat zabaniyyah bertugas menjaga dan
mengatur siksa atau azab bagi para penghuni neraka.***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini