KAI Siap Tambah Perjalanan Selama Libur Panjang Pekan Depan, Cek Informasinya

- 23 Oktober 2020, 21:15 WIB
Jadwal kereta api selama libur panjang
Jadwal kereta api selama libur panjang /bumn. go. id/

PORTAL PROBOLINGGO - PT Kereta Api Indonesia (Persero) menambah perjalanan kereta api yang melayani pelanggan sebanyak 13% menyambut libur Maulid Nabi Muhammad SAW dan cuti bersama akhir Oktober.

Penambahan perjalanan KA ini untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan pada masa libur panjang tersebut.

“Pada masa libur panjang akhir pekan nanti, KAI siap melayani pelanggan dengan menambah perjalanan KA. Dengan begitu akan semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati perjalanan kereta api yang aman, nyaman, selamat, dan sehat,” ujar VP Public Relations KAI, Joni Martinus.

Baca Juga: Kalah Dari UEA, Pemain Timnas U-16 Ini Ingin Balas Dendam di Laga Kedua

Jumlah perjalanan Kereta Api Jarak Jauh yang melayani pelanggan pada periode 27 Oktober 2020 hingga 1 November 2020, sebanyak 505 KA, naik 13% dibandingkan pada 20 Oktober 2020 hingga 25 Oktober 2020, yang sebanyak 448 KA.

KA favorit masyarakat yang dapat dipesan di masa Long Weekend nanti diantaranya, KA Argo Bromo Anggrek relasi Surabaya Pasar Turi - Gambir pp, KA Argo Parahyangan relasi Bandung - Gambir pp, KA Jayakarta relasi Surabaya Gubeng - Jakarta Kota pp, KA Kertajaya relasi Surabaya Pasar Turi - Pasar Senen pp, dan berbagai KA lainnya.

Peningkatan jumlah perjalanan KA ini secara otomatis menambah jumlah tempat duduk yang KAI sediakan.

Baca Juga: Bioskop CGV Telah Dibuka, Simak Film yang Tayang, Ada Train to Busan 2: Peninsula

Jumlah tempat duduk KA Jarak Jauh pada 27 Oktober 2020 hingga 1 November 2020 sebanyak 221.193 tempat duduk, naik 13% dibandingkan dengan 20 Oktober 2020 hingga 25 Oktober 2020, sebanyak 195.211 tempat duduk.

Halaman:

Editor: Elita Sitorini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x