UPDATE: Info Covid-19 Indonesia 24 Oktober 2020, Total Kasus Positif Capai 385.980

- 25 Oktober 2020, 09:17 WIB
Update Kasus Covid-19 Indonesia per 24 Oktober 2020
Update Kasus Covid-19 Indonesia per 24 Oktober 2020 /Geralt/Pixabay

PORTAL PROBOLINGGO - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 (Satgas Covid) kembali mengumumkan kasus positif harian per 24 Oktober 2020.

Data yang dihimpun oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) hingga pukul 12:00 WIB tersebut menunjukkan peningkatan kasus konfirmasi positif harian sebanyak 4.070 kasus, sehingga total kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia telah menembus angka 385.980 kasus.

Dari total kasus tersebut, per 24 Oktober 2020 pukul 16:00 WIB, terdapat 63.556 kasus aktif dan 166.380 kasus suspek yang tersebar di 501 kabupaten atau kota.

Baca Juga: Hari Ini! Shopee Gajian Sale Hadirkan Gratis Ongkir, Cashback 100%, dan Flash Sale 60RB!

Angka tersebut didapatkan setelah pemerintah melakukan uji PCR kepada 31.465 orang atau terhadap 39.922 spesimen. Sehingga total uji PCR yang telah dilakukan pemerintah mencapai 2.711.239 orang atau 4.293.347 spesimen, sebagaimana dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari laman Satgas Covid.

Untuk kasus sembuh harian meningkat sebesar 4.119 kasus sehingga total kasus sembuh nasional mencapai angka 309.219 kasus.

Sedangkan kasus meninggal dunia harian meningkat sebanyak 128 kasus. Sehingga total kasus meninggal dunia di Indonesia mencapai 13.205 kasus.

Baca Juga: Uji Klinis Vaksin Covid-19 Masuki Fase Ketiga, Pemerintah Tunggu Persetujuan BPOM

Sebaran kasus Covid-19 di Indonesia bertambah satu daerah, sehingga sebaran wilayah kini berada di 34 provinsi dan 501 kabupaten / kota. Hingga 24 Oktober 2020, terdapat 2 provinsi dan 5 kabupaten atau kota yang masih menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Halaman:

Editor: Hari Setiawan

Sumber: satgas covid-19


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x