Megawati Kritik Jakarta Amburadul, Fraksi Gerindra Berikan Pembelaan

- 12 November 2020, 11:15 WIB
Megawati Soekarnoputri.
Megawati Soekarnoputri. /Tangkapan layar channel Youtube PDI Perjuangan

PORTAL PROBOLINGGO – Saat mengisi acara Dialog Kebangsaan : Pembudayaan Pancasila dan Peneguhan Kebangsaan Indonesia di Era Milenial secara daring, pada hari Selasa, 10 November 2020, Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri sempat memberikan kritik dan menyebut Kota Jakarta saat ini amburadul.

"Persoalannya, sekarang saya bilang Jakarta ini menjadi amburadul, karena apa, ini tadi seharusnya city of intellect ini dapat dilakukan tata kotanya, masterplan-nya, dan lain sebagainya," ujar Mega.

Pernyataan tersebut ditanggapi oleh Penasihat Fraksi Gerindra, Mohammad Taufik, di DPRD DKI, yang membela Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Juga: Pahlawan Kesehatan Indonesia: Prof. Kusnandi Rusmil

Menurut Taufik, sejauh ini Pemprov DKI Jakarta telah mengelola Jakarta dengan baik. Hal itu terbukti dengan Jakarta mendapatkan penghargaan.

"Saya belum baca utuh statement-nya (Mega). Tapi, saya kira begini, dalam waktu yang hampir bersamaan, DKI Jakarta mendapatkan penghargaan," ungkap Taufik dalam keterangannya, pada hari Rabu, 11 November 2020, sebagaimana dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari laman RRI.

Baca Juga: Jadwal Acara TV INDOSIAR 12 November 2020, Jangan Lewatkan Penampilan Seru Pop Academy

Penghargaan yang didapat Jakarta baru-baru ini adalah Sustainable Award (STA) 2021. Sebuah penghargaan internasional tahunan, terkait perbaikan mobilitas kota dan inovasi sistem transportasi di suatu negara.

Penghargaan STA, diberikan kepada kota-kota di dunia yang menunjukkan komitmen, kemauan politik, serta visi di bidang transportasi perkotaan berkelanjutan, selama 2 tahun ke belakang ini.

Baca Juga: Update Harga Logam Mulia Emas Galeri 24 Hari Ini Kamis 12 November 2020, 1 Gram Rp 974 Ribu

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah