Bongkar Mitos, Inilah 7 Manfaat Gunakan Sleep Mask, Salah Satunya Mampu Tingkatkan Kualitas Tidur

28 Desember 2020, 12:25 WIB
Ilustrasi Sleep Mask /Pixabay

PORTAL PROBOLINGGO - Sejumlah orang mengaku ketika menggunakan sleep mask atau masker tidur, mereka dapat tertidur dengan cepat dan nyenyak.

Akan tetapi, sekadar mitos atau memang fakta sleep mask membantu tingkatkan kualitas tidur?

Percaya atau tidak, sleep mask memang dapat mempengaruhi kualitas tidur seseorang. Para dokter dan ahli somnolog (masalah gangguan tidur) pun menyebutkan beberapa manfaat dari penggunaan sleep mask.

Baca Juga: Top 10 Rating Acara TV Terbaik Senin 28 Desember 2020, Samudra Cinta Kembali Dekati Posisi Puncak

Dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari Antara, berikut 7 manfaat gunakan sleep mask sebelum tidur.

1. Meningkatkan Kualitas Tidur

Salah satu fungsi sleep mask ialah meminimalisir cahaya pada mata.

Sebuah studi menunjukkan bahwa, karena manusia terbiasa tidur di siang dan malam hari, maka otak secara alami mengasosiasikan kegelapan dengan tidur.

Baca Juga: Hanya Gunakan Teknik Pemangkasan Tepat Ini, Janda Bolong Jadi Rimbun dan Semakin Banyak

Selain itu, otak cenderung memproduksi lebih banyak melatonon (hormon yang mengontrol tidur dan siklus bangun) ketika mereka merasakan ketiadaan cahaya.

Hal ini terbantu dengan fungsi sleep mask yang meminimalisir cahaya pada mata.

2. Tidur Lebih Cepat

Menggunakan sleep mask dapat mengurangi waktu yang dihabiskan untuk berbaring di tempat tidur, karena suasana gelap mampu meningkatkan tingkat melatonin pada tubuh.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, 9 Bahan Ini Justru Tak Baik bagi Tanaman Hias Aglaonema, Keladi, dan Monstera

Hal tersebut akan membuat proses tidur menjadi lebih cepat dibanding ketika tidak menggunakan masker tidur.

3. Kesehatan Kulit

Sejumlah sleep mask dibuat dengan bahan khusus yang mampu meningkatkan kesehatan kulit seperti sutra atau serat ekstra lembut launnya.

Selain itu, bahan tersebut juga dapat membantu membuat penggunanya lebih rileks dan mempercepat proses tidur.

Baca Juga: Cara Mudah Agar Tanaman Keladi Tengkorak Berdaun Besar dan Lebat, Hanya Perlu Siapkan Gunting

4. Membantu Mengatasi Migrain

Sleep mask dapat membantu memberikan kegelapan total yang dapat membantu meredakan nyeri pada kepala.

Beberapa masker tidur bahkan dilengkappi fitur ekstra untuk memberikan rasa dingin yang mampu meredakan nyeri migrain.

Baca Juga: 3 Jenis Aglonema Mahal Namun Layak Dikoleksi, Salah Satunya Aglonema Khanza

5. Mengelola Depresi

Meskipun klaim ini memerlukan penelitian lebih lanjut, sebuah penelitian menunjukkan bahwa tidur dalam kegelapan total dapat membantu mengurangi depresi.

6. Membuat Tubuh Rileks

Menurut penelitian, stimulasi tekanan sentuhan dapat mendorong pelepasan serotonin, zat kimia yang mengatur tidur.

Baca Juga: 5 Tips Menumbuhkan Tanaman Hias Cryptanthus dalam Rumah

Hal tersebut akan membuat rileks sistem saraf dan mengurangi perasaan cemas.

7. Mengobati Mata Kering

Ketika mata terpapar bahan iritan, maka ia akan menjadi lebih kering. Menggunakan sleep mask dapat meminimalisir hal tersebut. ***

 

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler