Merasa Stres? 4 Makanan dan Minuman Ini Bisa Bantu Hilangkan, Nomor 2 Mudah Dijumpai, Terjangkau, dan Murah

6 Maret 2021, 21:22 WIB
Ilustrasi orang yang mengalami stres /Andrea Piacquadio

PORTAL PROBOLINGGO - Adanya pandemi yang membuat orang harus bekerja, belajar, dan banyak beraktivitas di rumah membuat tingkat stres menjadi meningkat.

Umumnya, ketika mengalami stres yang diakibatkan oleh beberapa faktor, orang-orag cenderung akan mncari solusi untuk segera menghilangkan stres yang mereka alami.

Salah satu hal yang paling mudah dan cepat untuk menghilangkan stres adalah dengan memakan sesuatu.

Baca Juga: Antisipasi Terjadinya Penyalahgunaan Data, Menkominfo Imbau Masyarakat untuk Tidak Pamer Sertifikat Vaksinasi

Baca Juga: Remake Drama Princess Hours Trending di Twitter, Penonton Penasaran Siapa Pemain Barunya

Tak sembarang makanan boleh dikonsumsi, terutama ketika sedang stres, karena biasanya orang yang stres cenderung kalap dan ingin makan dalam jumlah banyak.

Namun, ada beberapa makanan dan minuman yang senyawa-senyawa di dalamnya, mampu meredakan stres sehingga dapat menurunkan risiko untuk makan lebih banyak di lain waktu.

Dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari SEPUTAR LAMPUNG dalam artikel "Hari-Hari Penuh Tekanan? Coba Empat Makanan Penghilang Stress Berikut", berikut makanan dan minuman yang bisa dikonsumsi untuk menghilangkan stres.

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Usul Jokowi Diam dan Tak Bertindak Apapun Terkait KLB Partai Demokrat

Baca Juga: Pidato Hari Pahlawan Singkat dan Jelas, Cocok untuk Kata Sambutan di 10 November

1. Bubuk Matcha (Teh Hijau)

Bubuk matcha atau teh hijau ini populer di kalangan penggemar kesehatan karena kaya akan L-theanine, asam amino non-protein yanga mampu menjadi pereda stres.

Tingginya L-theanine pada matcha berasal dari daun teh hijau yang ditanam di tempat teduh.

Hasil penelitian pada manusia dan hewan menunjukkan bahwa matcha dapat mengurangi stres karena memiliki kandungan L-theanine yang cukup tinggi dengan kafein rendah.

Baca Juga: Bacaan Doa Ketika Mengalami Mimpi Buruk dan Indah, Latin dan Terjemahan

Baca Juga: 5 Manfaat Luar Biasa Singkong bagi Kesehatan Ibu Hamil, Salah Satunya Mencegah Anemia

Dalam studi yang dilakukan selama 15 hari, terdapat 36 orang mengonsumsi kue yang mengandung 4,5 gram bubuk matcha setiap hari.

Hasilnya, mereka mengalami penurunan secara signifikan aktivitas alfa-amilase dalam saliva yang menjadi penanda stres.

2. Ubi Jalar

Makanan sumber karbohidrat kaya nutrisi utuh seperti ubi jalar membantu menurunkan kadar hormon kortisol yang bertanggung jawab dalam mengatur stres.

Dalam studi yang dilakukan selama 8 minggu pada wanita dengan berat badan berlebih atau obesitas, ditemukan bahwa mereka yang mengonsumsi makanan kaya karbohidrat padat nutrisi secara signifikan memiliki tingkat kortisol dalam saliva yang lebih rendah dibanding mereka yang mengikuti diet standar Amerika yang tinggi karbohidrat olahan.

Baca Juga: Mengenal Tanaman Keladi Black Magic, Si Unik Berdaun Hitam Lengkap dengan Cara Merawatnya

Baca Juga: Lirik Lagu Ya Lal Wathon Arab dan Latin

3. Kimchi

Kimchi adalah hidangan sayur fermentasi yang biasanya menggunakan kubis napa dan daikon, sejenis lobak.

Makanan fermentasi seperti kimchi memiliki bakteri menguntungkan atau probiotik dan kaya vitamin, mineral, dan antioksidan.

Penelitian mengungkapkan bahwa makanan fermentasi dapat membantu mengurangi stress dan kecemasan.

Baca Juga: Saldo Minimal BRI, BCA, Mandiri, BNI, dan BTN

Baca Juga: Sempat Tutup Karena Pandemi, Disneyland Anaheim California Akan Kembali Dibuka

Dalam penelitian yang dilakukan terhadap 710 orang dewasa muda dan hasilnya mereka yang mengonsumsi makanan fermentasi lebih sering mengalami lebih sedikit gejala kecemasan sosial.

Banyak penelitian lain menunjukkan bahwa suplemen probiotik dan makanan kaya probiotik seperti kimchi memiliki efek menguntungkan pada kesehatan mental.

4. Artichoke

Artichoke adalah sumber serat yang sangat terkonsentrasi dan kaya prebiotik, senyawa yang menutrisi bakteri baik dalam usus.

Baca Juga: Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Ditunda, Atta Ungkap Alasan Sesungguhnya

Baca Juga: Bruno Mars dan Anderson. Paak Rilis Single Baru 'Leave The Door Open'

Penelitian yang dilakukan terhadap hewan menunjukkan hasil bahwa prebiotik seperti fructooligosaccharides (FOSs) yang terkonsentrasi di artichoke membantu mengurangi tingkat stres.

Selain itu, hasil penelitian lain menunjukkan bahwa orang yang makan 5 gram atau lebih prebiotik setiap harinya akan terbebas dari gejala kecemasan dan depresi.

Artichoke juga tinggi kalium, magnesium, dan vitamin C dan K yang penting untuk meredakan stres secara sehat.*** (Tim Seputar Lampung 01/SEPUTAR LAMPUNG)

 

Editor: Dharmawan Ashada

Sumber: Seputar Lampung

Tags

Terkini

Terpopuler