5 Tips Merawat Perhiasan Emas Secara Mandiri, Salah Satunya Cuci Menggunakan Sabun Cuci Piring

9 Oktober 2020, 21:50 WIB
5 Tips Merawat Emas Secara Mandiri / Qimono / Pixabay/

PORTAL PROBOLINGGO - Emas dalam bentuk perhiasan merupakan salah satu instrumen investasi favorit khususnya bagi perempuan.

Harga emas cenderung stabil dan naik setiap tahunnya. Namun, dari sisi keindahan, emas perhiasan cenderung mudah kehilangan kilaunya apabila digunakan dalam jangka waktu lama.

Merawat emas perhiasan umumnya dapat dilakukan dengan membawanya ke toko emas atau ahli merawat emas. Namun, ada biaya tambahan untuk perawatan semacam itu.

Baca Juga: Ini Dia Aplikasi Online Groceries yang Harus Kamu Tahu Selama Pandemi

Dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari laman sahabat pegadaian, berikut 5 tips merawat emas perhiasan secara mandiri :

1. Pilihlah Cairan Pembersih yang Tepat

Apabila membawa emas perhiasan ke toko emas, maka umumnya pemilik toko emas menyediakan cairan khusus untuk merawat perhiasan emas. Namun, jika ingin melakukannya sendiri, berikut beberapa pilihan cairan pembersih yang dapat digunakan:

Baca Juga: Cara Mengurangi Tingkat Kolesterol Secara Alami, Gunakan Bahan di Sekitar Rumah

a. Campuran detergen dan soda

Campurkan detergen dan soda dalam satu wadah, kemudian aduk hingga rata dan masukkan emas perhiasan ke dalam cairannya tersebut. TUnggu sekitar 10 hingga 20 menit, lalu angkat emas dan sikat secara perlahan menggunakan sikat berbulu lembut. Setelah itu keringkan emas menggunakan kain kering dan lembut.

b. Sabun Cuci Piring

Tuangkan sedikit cairan cuci piring pada air, kemudian aduk merata. Rendam perhiasan sekitar 5 menit. Ambil sikat berbahan lembut untuk membersihkan permukaan emas.

Baca Juga: Menjaga Kebersihan Vagina, Hilangkan Bakteri Vaginosis dengan Bahan yang Mudah Ditemukan di Rumah

Setelah itu angkat dan bilas emas dengan air dan keringkan menggunakan kain kering dan lembut.

2. Jangan Bersihkan Emas dengan Air Mendidih

Hindari membersihkan emas perhiasan dengan air mendidih khususnya untuk emas berbatu permata. Air dengan suhu tinggi dapat merusak emas perhiasan, membuat logam memuai, melunturkan lem pada perhiasan, hingga membuat batu permata terlepas dari tempatnya.

3. Lepas Perhiasan Ketika Mandi dan Berhias Diri

Kilai emas perhiasan dapat memudar jika bersentuhan dengan sabun mandi, sampo, pembersih wajah, dan pasta gigi yang mengandung bahan kimia tertentu.

Baca Juga: Doctor Strange Akan Jadi Mentor Tom Holland di Spider-Man 3

Begitu pula ketika berhias diri, bedak dan endapan cairan lotion dapat membuat emas perhiasan mudah kotor.

4. Simpan dengan Benar

Sebisa mungkin letakkan emas perhiasan dalam kotak khusus perhiasan ketika sedang tidak dipakai.

5. Gunakan Perhiasan pada Momen Tertentu

Emas perhiasan apabila digunakan setiap hari dapat meningkatkan risiko kerusakannya. Beberapa aktivitas harian seperti berenang, berhias, mandi, atau ketika mengerjakan pekerjaan rumah tangga berpotensi membuat emas perhiasan cepat rusak. ***

Editor: Elita Sitorini

Tags

Terkini

Terpopuler