Resep Tahu Rambutan, Cemilan yang Gurih dan Enak

- 1 Desember 2020, 22:00 WIB
 Tahu rambutan.
Tahu rambutan. /tangkap layar youtube/Masak.TV

PORTAL PROBOLINGGO - ahu merupakan bahan dasar makanan yang sering digunakan masyarakat indonesia. Tahu biasanya hanya digoreng untuk dibuat lauk, dalam resep ini, tahu dimasak dalam varian lain

Tahu rambutan merupakan makanan yang berbahan dasar tahu yang enak untuk cemilan atau menu bekal sekolah.

Dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari, channel youtube Masak.TV, berikut resep tahu rambutan yang gurih

Bahan

- 7 butir telur puyuh rebus kupas
- 7 buah bakso daging
- 6 buah tahu putih besar
- 100 g tepung terigu
- 3 buah mie instan kering
- Air
- Minyak

Bumbu halus

- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Garam
- Gula
- Lada

Cara membuat

- Remukkan mie instan hingga menjadi remah-remah
- Goreng utuh bawang  merang dan bawang putih
- Campurkan tahu putih, tepung terigu, garam, gula, dan lada, lalu haluskan
- Ambil adonan, bentuk bulat dan isi dengan telur puyuh rebus dan bakso daging
- Gulingkan adonan ke remahan mie, agak ditekan agar merekat
- Goreng hingga kuning keemasan.***

Editor: Elita Sitorini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x