Atasi Asam Urat dengan JSR (Jurus Sehat Rasulullah) Menurut dr. Zaidul Akbar, Wajib Coba 3 Resep Ini

- 28 Desember 2020, 22:46 WIB
dr. Zaidul Akbar
dr. Zaidul Akbar /YouTube.com/ dr. Zaidul Akbar Official

PORTAL PROBOLINGGO - Berikut tiga resep obat herbal untuk bantu atasi asam urat menurut dr. Zaidul Akbar.

Penyakit asam urat adalah penyakit yang disebabkan oleh penumpukan asam urat dalam darah dari pemecahan purin.

Penderita akan mengalami nyeri hebat dan bengkak serta persendian terasa hangat.

Baca Juga: Jika Sudah Terkena Stroke, Lakukan 8 Hal Ini untuk Bantu Percepat Penyembuhan, Jangan Sepelekan!

Baca Juga: Sudah Coba? Kadar Asam Urat Bisa Turun dengan Air Rebusan Daun Salam dan Sereh, Ini Manfaat lainya

Jika asam urat tidak diobati, ia bisa menjadi kronis.

Benjolan keras yang disebut tophi pada akhirnya dapat berkembang di persendian dan kulit serta jaringan lunak yang mengelilinginya.

Endapan ini dapat merusak sendi secara permanen.

Baca Juga: Ampuh Cegah Stroke hingga Serangan Jantung, Ini 5 Makanan yang Kurangi Kolesterol Jahat

Baca Juga: Resep Kue Dorayaki Mini Isi Coklat, Mudah, Tanpa Telur, Mixer, Oven, dan Gunakan Takaran Sendok

Dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari PORTAL JEMBER "Wajib Coba, 3 Resep JSR (Jurus Sehat Rasulullah) untuk Mengatasi Asam Urat", saat seseorang memasuki usia 40 tahun, berbagai penyakit mulai mengintai.

Baik itu penyakit turunan keluarga hingga penyakit yang muncul karena pola hidup yang tidak sehat.

Beberapa penyakit yang rentan dialami oleh orang-orang berusia di atas 40 tahun seperti darah tinggi, diabetes, kolesterol tinggi, hingga asam urat.

Asam urat adalah salah satu penyakit yang sering dialami.

Baca Juga: Mengenal Philodendron Pink Princess dan Cara Merawatnya, si Tanaman Hias Cantik dan Langka

Baca Juga: Sebabkan Penuaan Dini hingga Stroke, Ini 6 Kebiasaan yang Akan Membuat Wanita Menyesal

Faktor-faktor yang memicu kadar asam urat naik seperti mengalami cedera atau pembedahan, riwayat keluarga hingga suka mengkonsumsi makanan yang mengandung purin tinggi.

dr. Zaidul Akbar merekomendasikan ramuan alami untuk mengobati asam urat.

Berikut dirangkum PORTAL JEMBER dari kanal Youtube bejalan sehat, rekomendasi ramuan atau resep untuk mengobati asam urat ala JSR (Jurus Sehat Rasulullah) yang dipopulerkan oleh dr Zaidul Akbar:

Baca Juga: Cara Tepat Membuat Tanaman Bonsai Keladi Eksotis dan Bervariaasi, Siapkan Alat dan Bahan Ini

Baca Juga: Begini Cara Budidaya Tanaman Hidroponik di Lahan Sempit, Mudah dengan Langkah Ini

* Resep Pertama

Bahan-bahan:

1 batang sereh
1 buah jeruk nipis
Madu secukupnya
300 ml air panas

Cara membuat:

- Bersihkan kulit sereh, lalu cuci sereh dengan air bersih
- Geprek dan iris-iris sereh menjadi bagian kecil
- Tekan-tekan jeruk nipis agar mudah diperas, lalu potong menjadi bagian-bagian kecil
- Masukkan sereh ke dalam gelas
- Seduh dengan air panas, lalu aduk
- Setelah air menjadi hangat, tambahkan perasan jeruk nipis
- Tambahkan madu secukupnya
- Minum selagi hangat dan ketika perut kosong sebelum sarapan.

Baca Juga: 12 Jenis Calathea Tercantik di Indonesia, dari Harga Termurah hingga Termahal

Baca Juga: Resep Kue Brownies Cookies Coklat Mudah Tanpa Telur

* Resep Kedua

Bahan-bahan:

Kunyit sekelingking
Lada hitam 1 sdt
Madu secukupnya
300 ml air panas

Cara membuat:

- Bersihkan kulit kunyit, lalu cuci kunyit dengan air bersih
- Potong kunyit seukuran kelingking
- Masukkan kunyit dan lada hitam ke dalam gelas
- Seduh dengan air panas, lalu aduk
- Tambahkan madu secukupnya selagi hangat
- Minum saat masih hangat dan perut kosong sebelum sarapan

Dua resep tersebut bisa dikonsumsi secara bergantian.

Apabila telah merasa lebih baik, lakukan secara selang-selang dengan resep JSR lainnya.

Baca Juga: Resep Kue Brownies Cookies Coklat Mudah Tanpa Telur

Baca Juga: Awas! 4 Tanda Ini Indikasikan Asam Urat Semakin Parah, Salah Satunya Ada Benjolan

* Resep Ketiga

Resep ini bisa digunakan sebagai cara untuk mengurangi rasa nyeri pada saat sakit asam urat kambuh (digunakan pada area tubuh yang terasa nyeri).

Bahan-bahan:
Daun kol
Mentimun
Plastik wrap atau plastik biasa

Cara membuat:

- Iris timun tipis-tipis
- Siapkan plastik wrap untuk meletakkan bahan-bahan di atas
- Tempelkan timun di area nyeri, lalu tutup dengan daun kol, lalu wrap dengan plastik
- Gunakan bahan secukupnya sesuai dengan luas area nyeri

Baca Juga: Cegah Stroke, Kanker hingga Depresi, Ini 10 Manfaat Coklat untuk Kesehatan

Baca Juga: Jangan Sembarangan! Ini Cara Mengganti Pot Anggrek yang Benar Agar Tidak Layu dan Berbunga Terus

Agar hasilnya lebih optimal, gunakan semalaman, tetapi biasanya jika digunakan dengan tepat, dalam beberapa jam kondisi akan membaik.

Resep ini memang khusus untuk mengurangi rasa nyeri karena asam urat di bagian tubuh tertentu.

Itulah 3 resep JSR yang bisa dicoba, semoga bermanfaat. (Siska Anggraeni/PORTAL JEMBER)***

Editor: Lia Damayanti

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x