Studi : Minum 6 Cangkir Kopi Sehari Bisa Perpanjang Usia

- 4 Januari 2021, 13:44 WIB
Ilustrasi kopi.
Ilustrasi kopi. /pexels/Chevanon Photography

PORTAL PROBOLINGGO - Satu dekade belakangan, sebuah studi tentang hubungan minum kopi dengan tingkat kematian memunculkan hasil mengejutkan.

Studi bertajuk Association of Coffee Drinking With Mortality by Genetic Variation in Caffeine Metabolism yang diterbitkan di jurnal JAMA Medicinie pada Juli menyebut orang yang minum 6 cangkir kopi (kafein dan non kafein) sehari memiliki usia lebih panjang.

Studi tersebut melibatkan lebih dari setengah juta responden asal Inggris berusia 38 - 73 tahun.

Baca Juga: Resep Kue Mangkok Ubi Ungu Berikut Tips Suksesnya, Enak, Praktis, Hanya 5 Langkah

Dibandingkan dengan orang yang tak minum kopi, orang-orang yang minum 6 hingga 7 cangkir kopi sehari memiliki risiko kematian 16 persen lebih rendah.

Sedangkan bagi mereka yang mengkonsumsi kopi lebih dari 7 cangkir, presentasenya menurun menjadi 14 persen.

"Kami menemukan bahwa orang yang minum 2 hingga 3 cangkir kopi per hari memiliki risiko kematian 12 persen lebih rendah dibandingkan orang yang tak minum kopi," tutur Erikka Loftfiel, peneliti National Cancer Institute.

Baca Juga: Inilah 5 Manfaat Mengejutkan Jus Bayam, Bisa Kontrol Gejala Diabetes hingga Cegah Kanker

Ditemukan pula bahwa jenis kopi yang diminum, apakah itu berkafein atau tidak, tidak mempengaruhi persentase tingkat kematian.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Medical Daily


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x