5 Tips Mengolah Jengkol Agar Tidak Bau Menyengat, Salah Satunya Cuci dengan Air Beras

- 15 Maret 2021, 16:03 WIB
Illustrasi jengkol.
Illustrasi jengkol. /tangkap layar youtube/dapur cintaku

PORTAL PROBOLINGGO - Jengkol merupakan bahan pangan yang menimbulkan pro dan kontra di masyarakat. Banyak yang menyukai tapi tak sedikit pula banyak yang tidak menyukai makanan yang satu ini.

Alasan mereka yang menyukai jengkol adalah karena memiliki aroma yang khas dan rasanya yang unik. Sebaliknya, mereka yang tidak menyukai jengkol justru tidak menyukai jengkol karena aromanya yang menyengat.

Bagi mereka yang gemar terhadap bahan makanan ini, aneka olahan jengkol adalah lauk nasi yang menggugah selera. Bahkan cukup digoreng atau dimakan mentah dan dicocol pada sambal, sudah bisa menghabiskan berpiring-piring nasi.

Jengkol juga memiliki beberapa nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan. Kandungan kadar protein dalam 100 gram jengkol bahkan lebih tinggi daripada 100 gram tempe. Yakni 23,3 gram untuk 100 gram jengkol dan 18,3 gram untuk 100 gram tempe. Selain itu, jengkol mengandung kalsium, fosfor, zat besi, Vit A, B dan C.

Baca Juga: MNC Akhirnya Buka Suara Soal Protes Siaran Langsung Lamaran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah

Kandungan-kandungan pada jengkol tersebut memiliki keuntungan untuk kesehatan. Sebut saja kalsium dan fosfor yang dapat bantu mencegah osteoporosis atau tulang keropos dan zat besi yang bagus untuk mencegah anemia.

Sebenarnya, bau jengkol bisa berkurang jika cara pengolahan atau cara memasaknya tepat. Dilansir dari kanal YouTube Dapur Cintaku, berikut cara mengolah jengkol agar tidak bau.

1. Bakar jengkol

Membakar jengkol bisa menghilangkan baunya lho. Caranya, bakar jengkol bersama kulitnya sampai kulitnya kering dan sedikit terkelupas. Setelah itu kupas kulitnya dan masak seperti biasa.

Baca Juga: Kode Redeem ML Moonton Terbaru 15 Maret 2021, Ayo Segera Ambil Hadiahnya!

2. Cuci Jengkol Menggunakan Air Beras

Ketika mencuci beras, air cuciannya biasanya langsung kita buang. Padahal, air cucian beras ini bisa dimanfaatkan untuk mencuci jengkol. Ini dilakukan agar bau tidak sedap pada jengkol bisa hilang dan jengkol akan terasa semakin lezat.

Caranya rendam jengkol selama semalaman, lalu cuci jengkol dengan menggunakan air beras. Ketika mencucinya anda bisa sambil menggosok-gosok pelan supaya bau jengkol perlahan hilang. Setelah itu, silahkan rebus jengkol selama kurang lebih 5 hingga 10 menit. Ini dilakukan agar daging jengkol lebih empuk ketika dimasak.

3. Rebus Jengkol Bersama Daun Jambu Biji

Daun jambu biji juga bisa anda manfaatkan untuk menghilangkan bau tidak sedap pada jengkol. Caranya mudah sekali, cukup siapkan daun jambu biji sebanyak 3 hingga 5 lembar berukuran sedang. Kemudian cuci bersih daun jambu biji tersebut. Setelah itu, rebus bersama dengan jengkol yang telah direndam selama semalaman. Anda bisa merebusnya selama kurang lebih 10 hingga 15 menit.

Baca Juga: Ikatan Cinta Senin 15 Maret 2021, Tak Dapat Petunjuk dari Nino, Andin Akan Cari Tahu Pemilik Anting Sebenarnya

4. Rebus Jengkol Menggunakan Campuran Abu Gosok

Tips selanjutnya agar bau jengkol dapat berkurang adalah merebusnya dengan abu gosok. Abu gosok biasanya digunakan untuk membuat telur asin. Akan tetapi kali ini, ia juga bisa diandalkan untuk menghilangkan bau pada jengkol.

Abu gosok merupakan limbah pembakaran dari sekam padi. Berbentuk abu namun kasar, ia juga bisa digunakan untuk mencuci alat rumah tangga, khususnya menghilangkan noda gosong pada bagian bawah wajan atau panci.

Untuk menghilangkan aroma jengkol, sehabis merebusnya dengan abu gosok, diamkan sebentar lalu ganti air rebusan dengan air dingin. Kemudian diamkan lagi selama satu malam sebelum jengkol diolah menjadi aneka hidangan lezat.

Baca Juga: Ikatan Cinta Senin 15 Maret 2021, Bantu Elsa, Mama Sarah Rencanakan Sesuatu Ambil Anting Elsa dari Andin?

5. Rebus Bersama Rempah-Rempah

Indonesia memiliki banyak sekali rempah-rempah yang bisa dimanfaatkan untuk bantu menghilangkan aroma jengkol. Sebut saja serai, lengkuas, daun salam dan daun jeruk. Selain mudah didapat, aroma dari rempah-rempah tersebut juga sangat kuat.

Caranya adalah rendam jengkol terlebih dahulu selama 24 jam. Kemudian kupas dan cuci bersih. Selanjutnya, rebus jengkol sekaligus masukkan irisan lengkuas, serai yang sudah digeprek, daun dalam dan daun jeruk. Anda bisa menggunakan panci presto agar jengkol lebih cepat empuk. Jika tidak ada, gunakan panci biasa juga bisa.

Itulah 5 tips mengolah jengkol agar tidak bau menyengat, sekian informasinya. Semoga artikel bermanfaat. ***

Editor: Elita Sitorini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x