Resep Sop Gurame Jahe Merah: Makanan Sehat Penguat Imun Tubuh

- 21 Maret 2021, 15:00 WIB
Sop gurame jahe merah.
Sop gurame jahe merah. /Neng Sumi Kulsum/PORTAL PROBOLINGGO

PORTAL PROBOLINGGO - Ikan gurame merupakan ikan air tawar yang mudah ditemukan di pasar tradisional atau supermarket. Ikan ini dapat dibudidayakan dengan waktu budidaya sekitar 10 sampai 12 bulan.

Dikutip dari website Alam Ikan, kandungan gizi ikan gurame sangat tinggi dibanding dengan ikan air tawar lainnya. Kandungannya antara lain protein, lemak, kalsium dan fosfor.

Ikan gurame bermanfaat untuk pertumbuhan tulang dan gigi, menjaga elastisitas kulit, mencegah penyakit degeneratif, dan baik untuk pertumbuhan anak.  

Sedangkan jahe merah merupakan salah satu rempah berkhasiat karena mengandung zat-zat yang dapat mengobati berbagai macam penyakit, diantaranya: sakit kepala, radang usus, batuk, jantung dan juga menguatkan kekebalan tubuh.

Baca Juga: Spoiler Episode Terbaru River Where The Moon Rises, Kim So Hyun Menatap Na In Woo dengan Penuh Kasih Sayang

Memadukan keduanya, gurame dan jahe merah, merupakan pilihan menu bergizi yang harus Anda coba.

Ini dia resep sop gurame jahe merahnya.

Bahan:

1 kg gurame

3 ruas besar jahé merah

1 ruas sedang lengkoas

2 batang sereh

5 siung bawang merah

5 siung bawang putih

Air secukupnya

Garam, penyedap dan lada secukupnya

2 sdm minyak

Cabe rawit

Kemangi

Bawang daun

Baca Juga: Lontong Roomo, Resep Turun-temurun dan Khazanah Kuliner Khas Gresik


Cara membuat:

1. Cuci dan potong gurame secara vertikal dengan tebal sekitar 2 CM. Jangan terlalu tipis memotong gurame karena bisa mudah hancur saat dimasak.

2. Bersihkan lalu kupas kulit jahe dan lengkuas. Kemudian iris tipis.

3. Cuci dan iris bawang merah, bawang putih serta sereh.

4. Panaskan minyak dalam panci, kemudian oseng bawang merah, bawang putih dan sereh hingga harum.

5. Masukkan air ke dalam panci. Dikira-kira saja, jika Anda ingin berkuah banyak, maka bisa ditambahkan air lebih banyak.

6. Masukkan jahe dan lengkuas ke dalam panci air tadi.

7. Setelah air mendidih, beri garam, penyedap, dan lada. Koreksi rasa.

8. Masukkan gurame ke dalam air kuah. Masak hingga matang. Ikan gurame dimasukkan terakhir agar ikan tidak hancur karena terlalu lama direbus.

9. Setelah matang, angkat dan sajikan dalam mangkok. Beri irisan bawang daun, cabe rawit serta kemangi.

Mudah bukan membuatnya. Makanan nikmat sehat dan bergizi.***

Editor: Elita Sitorini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x