Kementan Bagikan Tips Merawat Tanaman Hias, Mulai dari Teknik Penyiraman Hingga Kasih Sayang

- 19 Oktober 2020, 14:34 WIB
Cara merawat tanaman.
Cara merawat tanaman. /Dita Lubis

PORTAL PROBOLINGGO - Mengoleksi tanaman hias kini mnejadi tren tersendiri terutama di mayarakat kelas menengah hingga kelas atas untuk kesibukan dan hiburan di kala pendemi.

Kementan membagikan cara-cara untuk membuat tanaman hias tak hanya menjadi penyegar atau pemberi oksigen, tapi juga dapat menjadi hiasan atau dekorasi rumah.

Hal itu disampaikan pada sebuah postingan Instagram, sebagaimana dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari akun @kementerianpertanian pada tanggal 18 Oktober 2020.

Baca Juga: Cai Chang Pan Diduga Bunuh Diri, Tifatul Sembiring: Mudah-mudahan Sesuai

Menurut Kementan, ada beberapa aspek yang harus diperhatikan agar tanaman hias terawat dan dapat menjadi dekorasi yang bagus.

1. Teknik Penyiraman

Setiap tanaman membutuhkan kadar air yang berbeda-beda.

Dengan mengetahui kebutuhan air tanaman tersebut, maka penyiraman pun dapat dilakukan secukupnya.

Selain itu, perlu diperhatikan agar jangan sampai ada air yang menggenang pada tanaman.

Baca Juga: Miris! Siswi SMA Bunuh Diri Lantaran Depresi Belajar Daring

2. Pencahayaan

Seperti teori biologi pada umumnya, tanaman membutuhkan cahaya untuk fotosintesis.

Oleh karena itu, pastikan pencahayaan cukup untuk tanaman.

3. Jenis Pupuk

Pupuk yang baik adalah pupuk yang mengandung nutrien yang dibutuhkan tanaman seperti fosfor (P), nitrogen (N), dan kalium (K).

Selain pupul buatan, gunakan juga pupuk alami untuk menjaga kualitas tanaman.

Baca Juga: Jadwal Acara TvOne Hari Ini, 19 Oktober 2020, Ada Kabar Dunia sampai Buru Sergap

4. Kebersihan

Seperti halnya manusia, tanaman juga membutuhkan lingkungan sekitar yang bersih.

Jangan samoai ada tumpukan sampah di dekat tanaman hias terutama sampah yang susah terurai.

Usahakan juga untuk tidak membuang ari bekas soda atau teh pada tanaman hias karena ada senyawa-senyawa yang berekemungkinan bereaksi dan merusak tanaman tersebut.

Baca Juga: McDonald Australia Kenalkan McSpicy, Netizen Kritik Tak Terasa Pedas

5. Kasih Sayang

Hal ini tampak remeh dan sederhana tapi merupakan hal yang tidak boleh terlewat.

Jika sudah memutuskan untuk memiliki tanaman hias, apalagi jika bibitnya saja sudah dibeli dengan harga yang tidak murah, maka sebaiknya tanamam hias itu perlu dirawat dengan sepenuh hati.***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x