15 Ucapan Hari Pahlawan yang Cocok Dibagikan di Facebook, Instagram, hingga Whatsapp

- 3 November 2020, 08:16 WIB
Hari Pahlawan 2020, 10 November 2020
Hari Pahlawan 2020, 10 November 2020 /Seputar Lampung/


PORTAL PROBOLINGGO - Menjelang hari pahlawan yang akan jatuh pada tanggal 10 November. Masyarakat Indonesia perlu mengetahui latar belakang hari pahlawan.

Hari pahlawan dilatar belakangi oleh peristiwa pertempuran di Surabaya yang puncaknya terjadi pada tanggal 10 November 1945. Pertempuran tersebut merupakan pertempuran pertama setelah Indonesia menyatakan kemerdekaannya.

Untuk menumbuhkan rasa nasionalisme, sebagai bangsa Indonesia, perlu untuk memperingati, dan mengetahui para pahlawan yang telah berjuang demi Indonesia.

Baca Juga: Kalah Dalam Jajak Pendapat, Trump: Itu Semua Palsu!

Sebagai wujud dalam rasa nasionalisme memperingati hari pahlawan, berikut beberapa ucapan yang cocok untuk dibagikan di berbagai media sosial.

1. "Selamat Hari Pahlawan. Bangsa yang Besar adalah Bangsa yang menghormati Jasa Pahlawannya" -Ir. Soekarno.

2. "Mari bersama perkokoh persatuan untuk membangun Negeri dengan semangat kepahlawanan. Selamat Hari Pahlawan."

Baca Juga: Kai EXO dan Karina Aespa Duet Bareng Bikin Baper, Begini Respon Netizen Korea

3. "Sebagai generasi penerus, semangat Para Pahlawan akan terus menyertai di setiap langkah perjuangan. Selamat Hari Pahlawan 10 November."

4. "Selamat Hari Pahlawan 10 November. Semangat berinovasi wahai generasi muda Indonesia, jadilah pahlawan masa kini yang membanggakan negeri."

5. "Pahlawan adalah dia yang menoreh tinta emas perjuangan tapi tak bimbang berada di belakang tanpa pengakuan. Selamat Hari Pahlawan 10 November."

Baca Juga: Harga Jual dan Buyback Logam Mulia Emas Galeri 24 Hari Ini Senin 2 November 2020

6. "Selamat Hari Pahlawan 10 November. Tanpa jasa mereka, kemerdekaan tiada."

7. "Hari Pahlawan adalah hari mengenang jasa para pahlawan yang begitu besar. Selamat Hari Pahlawan."

8. "Kami siap menjadi generasi sigap. Selamat Hari Pahlawan 10 November."

Baca Juga: Bobby Charlton Didiagnosa Idap Demensia, Dikonfirmasi Istri Legenda MU

9. "Terimakasih atas jasamu, pahlawanku, biarlah perjuangan kami yang meneruskan."

10. "Jasamu begitu besar, Semangatmu mendebar, Perjuangan yang tidak bisa terbayar. Terimakasih para pahlawan Indonesia."

11. "Biarlah waktu berlalu, tetapi jasamu tidak pernah runtuh, Selamat Hari Pahlawan, para pahlawan bangsaku."

Baca Juga: Harga Sepeda Road Bike Termurah November 2020 di Jakarta

12. "Jadikan hari pahlawan sebagai pembelajaran, bahwa perjuangan bukanlah sekedar ucapan, tetapi pelaksanaan."

13. "Setelah merdeka saja para generasi muda juga wajib berjuang untuk meneruskan jasa dari para pahlawan yang lebih dulu ada. Selamat Hari Pahlawan."

14. "Jasa dari perjuangan para pahlawan begitu luar biasa bahkan juga tidak bisa digantikan dengan nominal harta berapa pun. Selamat Hari Pahlawan."

Baca Juga: Cara Klaim Token Listrik Gratis PLN Melalui Whatsapp dan www.pln.co.id

15. "Selamat Hari Pahlawan. Tanpa adanya semangat yang berkobar layaknya pahlawan perang di masa lampau. Seberapa hebat dan canggihnya senjata yang kamu miliki saat ini tidak akan pernah ada apa-apanya."

Bagikan ucapan hari pahlawan sebagai bentuk memperingati hari pahlawan.***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x