Akibat Kurang Minum Air Putih, Ini 12 Bahayanya yang Jarang Diketahui

- 20 November 2020, 21:45 WIB
Ilustrasi air didalam gelas.
Ilustrasi air didalam gelas. /PIXABAY/cocoparisienne



PORTAL PROBOLINGGO - Air merupakan salah satu senyawa penting yang sangat diperlukan oleh tubuh. Air juga sering dikatakan sebagai sumber kehidupan.

Air juga dapat menjaga fungsi-fungsi organ tubuh agar tetap menjalankan fungsinya secara normal.

Dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari laman EatThis, berikut 12 akibat kurang minum air putih:

Baca Juga: Intip Potret Cantik Amanda Manopo Pemeran Andin dalam Sinetron Ikatan Cinta RCTI

1 Menambah berat

Memang terdengar seperti fakta yang berlawanan, namun mengurangi minum air sebenarnya dapat menyebabkan retensi air dan penambahan berat badan sementara.

Abbey Sharp, RD pernah berkata "Ketika Anda tidak cukup minum (air), tubuh Anda menahan setiap tetes untuk mencegah dehidrasi parah."

2 Energi turun

Seseorang harus minum air setiap harinya karena untuk mejaga agar tetap terhidrasi. Kekuarangan air akan menyebabkan dehidrasi dan inilah penyebab energi turun.

3 Kehilangan fokus

Kemampuan dan fungsi otak terbuat dari 80 persen air sehingga hal inilah yang mempengaruhi tingkat kefokusan seseorang. Bahkan dehidrasi ringan pun dapat merusak kemampuan otak.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar, 20 November 2020, Jangan Lewatkan Live Pop Academy: Top 15 Group 3

Sebuah studi di jurnal Nutrients menemukan bahwa air minum dapat mencegah penurunan daya ingat dan perhatian.

4 Risiko stroke meningkat

Dehidrasi tidak hanya membuat seseorang lebih lama pulih dari stroke, tetapi juga dapat memperburuk kondisi stroke menurut sebuah penelitian di BMC Cardiovascular Disorders.

5 Menjadi lebih sensitif

Dua studi dari University of Connecticut melibatkan pria dan wanita melalui serangkaian tes kognitif dan menemukan bahwa dehidrasi ringan dapat mempengaruhi suasana hati mereka dan menyebabkan kelelahan serta sakit kepala.

Baca Juga: Baliho Habib Rizieq Dicopot oleh Pangdam Jaya, Fadli Zon: Jangan Semakin Jauh Terseret Politik

6 Merasa lebih lapar

Seseorang yang merasa lapar, ketika meminum air maka rasa lapar itu akan berkurang.

Seorang ahli gizi, Amy Shapiro, MS, RD mengatakan "Cobalah minum air putih dan tunggu 20 menit sebelum meraih camilan yang selama ini Anda minati".

Dia juga menyarankan untuk mengganti minuman manis seperti soda, jus, atau minuman rasa lainnya dengan air.

Baca Juga: Lirik Lagu Aespa Black Mamba

7 Mengalami sakit kepala

Studi dari University of Connecticut menempatkan pria dan wanita melalui serangkaian tes kognitif dan menemukan bahwa dehidrasi ringan dapat menyebabkan sakit kepala.

8 Kulit tak sehat

Air dapat membantu mengencangkan kulit, jadi ketika seseorang mengalami dehidrasi dapat dibayangkan apa yang terjadi pada kulitnya. Tentu tak sesehat ketika ia rutin minum air putih.

9 Ginjal menjadi bermasalah

Agar ginjal berfungsi dengan baik, maka membutuhkan air untuk mengencerkan darah. Tanpa air yang cukup, maka ginjal harus bekerja keras untuk menyaring darah dan dehidrasi parah juga bisa menyebabkan gagal ginjal atau lebih buruk lagi batu ginjal.

Baca Juga: Bangga! Jungkook BTS Jadi Sutradara hingga Ketagihan Ingin Coba Lagi BTS/Dok. Koreaboo

10 Jantung bekerja lebih keras

Saat mengalami dehidrasi, jantung harus bekerja lebih keras untuk menjaga aliran darah. Aliran darah yang tidak mencukupi ke otak dapat menyebabkan pingsan.

11 Pria dapat alami disfungsi ereksi

Dalam keadaan dehidrasi dapat menghasilkan angiotensin dalam jumlah yang lebih banyak, sejenis hormon yang umumnya ditemukan pada pria yang mengalami kesulitan mencapai ereksi yang stabil.

12 Warna air seni berubah

Jika tidak minum cukup air, warna urine akan berubah menjadi kuning tua. Jika mengalami dehidrasi parah, bahkan mungkin tidak akan buang air kecil sama sekali.***

Editor: Elita Sitorini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x