Menjelang Pilpres AS, Trump dan Biden Semakin Panas Memperebutkan Kursi Tertinggi di Gedung Putih

- 2 November 2020, 08:27 WIB
Donald Trump dan Joe Biden
Donald Trump dan Joe Biden /Antara

PORTAL PROBOLINGGO - Dua hari sebelum Hari Pemilihan, Presiden Donald Trump pada hari Minggu, 1 November 2020 semakin gencar berkampanye melintasi negara bagian Amerika Serikat (AS).

Kali ini Iowa dan Michigan yang menjadi sasarannya saat ia berusaha untuk melewati penantangnya dari Partai Demokrat Joe Biden.

Trump bertujuan untuk menghindari menjadi presiden petahana yang kalah dalam pemilihan ulang setelah Presiden George HW Bush pada tahun 1992.

Baca Juga: Turun Tipis! Update Harga Buyback Emas Antam dan Antam Retro di Galeri 24, Hari Ini 02 November 2020

Trump memiliki jadwal kampanye yang padat di hari Minggu itu. Tidak tanggung-tanggung, di hari itu Trump berkampanye di tiga tempat. Yaitu di North Carolina, Georgia dan Florida.

Biden memimpin dalam jajak pendapat nasional meskipun di beberapa negara ada kemungkinan bahwa Trump bisa mendapatkan 270 suara yang dibutuhkan untuk menang di Electoral College negara bagian yang menentukan pemenang secara keseluruhan.

Baca Juga: Polemik Karikatur Nabi Muhammad, Emmanuel Macron: Akan Hormati Muslim Tapi Tak Menerima Kekerasan

Mantan wakil presiden Joe Biden membuat serangkaian kampanye terakhir di Pennsylvania.

“Kita harus melakukan kewajiban demokrasi kita. Kita harus keluar dan memberikan suara,” kata Biden dalam kampanye umum drive-in di tempat parkir di luar gereja Philadelphia, dengan para pendukung membunyikan klakson mobil mereka sebagaimana dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari Reuters.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x