Dampingi Ariel NOAH Vaksinasi Covid-19, Ridwan Kamil: Alhamdulillah Jadi Teladan

- 15 Januari 2021, 09:34 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat mendampingi Ariel Noah disuntik vaksin COVID-19 pada Kamis 14 Januari 2021
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat mendampingi Ariel Noah disuntik vaksin COVID-19 pada Kamis 14 Januari 2021 /Facebook Ridwan Kamil

PORTAL PROBOLINGGO - Musisi Ariel NOAH telah selesai menjalani proses vaksinasi Covid-19 pada hari Kamis, 14 Januari 2021 didampingi oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

"Alhamdulillah (Ariel) jadi teladan untuk relawan pertama yang disuntikkan vaksin Covid-19," ujar Ridwan Kamil sebagaimana dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari akun instagramnya @ridwankamil.

"Kang Ariel kenapa mau ikutan sebagai orang pertama yang disuntik vaksin?" tanya Gubernur Jawa Barat tersebut.

Baca Juga: Lirik Lagu Pergilah Kasih oleh Chrisye, Nostalgia Lagu Romantis Indonesia Era 90an

"Ya, sebenernya saya juga ingin orang lain dulu, tapi pas dipikir-pikir kalau semuanya nunggu, kapan mulainya? Jadi saya pikir, ah ya sudah saya mulai duluan aja," jawab sang vokalis superband NOAH tersebut.

Ariel juga mengaku semakin yakin untuk melakukan vaksinasi setelah BPOM mengeluarkan pernyataan jika vaksin Covid-19 itu aman dan MUI juga sudah memastikan kehalalannya.

"Terus tadi juga dijelaskan secara detail oleh dokter yang menangani. Apa yang disuntikkan ke dalam (tubuh saya) itu apa, bagaimana prosesnya..." ujar Ariel. Itu membuatnya tambah yakin untuk divaksin.

Baca Juga: Intip Harga Beserta Spesifikasi Lengkap Realme C17

"Jadi kesimpulannya, kalau mau bertanya tolong bertanya pada ahlinya," timpal Ridwan Kamil.

Ridwan lalu kembali bertanya pada Ariel, berapa kali proses vaksinasi yang akan dia lakukan.

"Ada dua kali," tutur Ariel. "Sesuai yang dijelaskan tadi. Jadi hari ini yang pertama, dosisnya itu 0.5 ml untuk supaya badan mengenali dulu vaksin tadi. Terus yang kedua 14 hari kemudian, (divaksin) satu kali lagi," tukasnya.

Baca Juga: Profil dan Fakta Cakra Khan, Penyanyi 'Seluruh Cinta' OST Love Story The Series

"Jadi suntikan pertama itu masih belum berpengaruh, masih proses," ujar Gubernur Jabar yang biasa di panggil Kang Emil tersebut. Dia lalu menjelaskan jika menurut penelitian, setelah suntukan kedua baru muncul antibodi di dalam darah sebanyak 99 persen.

Kang Emil lantas bertanya lagi pada Ariel apa yang dirasakannya setelah disuntik vaksin Covid-19.

Baca Juga: Buku Harian Seorang Istri: Ini Awal Mula Ceritanya, Dewa Terpaksa Menikahi Nana

"Setelah divaksin belum merasakan apa-apa. Kemarin Raffi juga bilang gak terasa apa-apa," pungkas Ariel.***

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini