Mengaku Was-Was Saat Tidak Enak Badan, Ini Kesaksian Penggali Kuburan Jenazah Covid-19 TPU Jatisari Semarang

- 6 Februari 2021, 12:37 WIB
Ilustrasi proses pemakaman jenazah pasien Covid-19
Ilustrasi proses pemakaman jenazah pasien Covid-19 /ANTARA/Yulius Satria Wijaya

PORTAL PROBOLINGGO - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membagikan video di Instagram yang berisi wawancara dan kesaksian seorang tukang gali kubur jenazah Covid-19 di TPU Jatisari Semarang.

Dalam video yang diunggah pada Sabtu, 6 Februari 2021 itu, sang penggali kubur yang mengaku bernama Maryadi mengungkapkan bahwa sehari-hari ia bertugas untuk menggali kubur serta membantu proses pemakaman jenazah korban Covid-19.

Selama menjalani pekerjaannya itu, Maryadi mengaku ada suka maupun duka dalam melakukan penguburan jenazah korban Covid-19.

Baca Juga: Resep Terong Crispy, Jajanan Nusantara Kekinian

Baca Juga: Kemenangan Inter Milan atas Tuan Rumah Fiorentina, Menjadi Semakin Kokoh di Puncak Klasemen Serie-A

Hal yang menjadi keprihatinan atau duka menurut Maryadi adalah kekhawatiran akan penularan Covid-19 yang selama ini diketahui sangat mudah menjangkit seseorang, apalagi mereka yang banyak 'berinteraksi' dengan orang yang terinfeksi. Namun, ada hal positif yang masih bisa diambil yaitu membantu sesama.

Soal kekhawatiran akan penularan, Maryadi dan petugas lainnya bahkan sering merasa was-was jika merasa tidak enak badan atau meriang.

"Kita aja punya perasaan takut. Saya sampai masuk angin kaya gini, ya alhamdullilah itu bukan karena Covid-19, cuma masuk angin biasa aja," tuturnya.

Baca Juga: Hanya Hari ini! Ayo Segera Klaim Kode Redeem Mobile Legends 6 Februari 2021

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x