Pemprov Jawa Barat Siapkan 1000 Hektare Lahan Garap untuk Petani Milenial

- 11 November 2020, 15:29 WIB
Ridwan Kamil, Siapakan 100o hektare./jabarprov.go.id.
Ridwan Kamil, Siapakan 100o hektare./jabarprov.go.id. /jabarprov.go.id.

PORTAL PROBOLINGGO - Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan menargetkan 1000 petani milenial untuk menggarap lahan tidur milik pemerintah.

Pemprov Jawa Barat akan menyiapkan 1000 hektar lahan yang merupakan aset lahan milik pemerintah yang tidak tergarap secara maksimal.

"Tahun depan saya meminta dinas untuk menyiapkan 1000 petani milenial dimana nanti akan saya serahkan satu orang satu hektare lahan untuk digarap dan ditanami komoditas unggul," ujar kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil.

Baca Juga: Inilah Sosok yang Menjadi Alasan Habib Rizieq Pulang ke Indonesia,14 November Akan Jadi Hari Penting

"Saya sedang menginventarisir aset lahan ini diseluruh wilayah Jabar," tambahnya disampaikan pada saat acara pelepasan ekspor komoditas sayuran ke Singapura oleh PT Momenta Agricultura dan Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura di Lembang, pada hari Rabu, 11 November 2020.

Gubernur Jawa Barat berharap dengan adanya pemberian lahan garap untuk para petani milineal, anak muda yang dapat mengabdi untuk daerahnya sendiri.

Ridwan berharap anak muda dan milenial tidak lagi pergi ke kota untuk mencari nafkah, akan tetapi mereka akan diarahkan untuk memanfaatkan lahan kosong di pedesaan.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Rabu 11 November 2020, Ada Desta dan Vincent di Tonight Show

Menurut gubernur Jawa Barat itu, penggarapan lahan kosong untuk petani milenial akan menjadi prioritas, dan bukan hanya diperuntukkan untuk anak petani saja akan tetapi untuk semua anak muda.

"Nantinya akan mendapatkan pelatihan dari dinas pertanian juga bantuan modal dari bank bjb," ujar Ridwan Kamil.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah

Sumber: Jabarprov.go.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x