4 Produk Kecantikan yang Aman untuk Remaja, Salah Satunya Blush On

- 12 Maret 2021, 09:38 WIB
Ilustrasi make up.
Ilustrasi make up. /Pexels/zhugewala

PORTAL PROBOLINGGO - Untuk mendapatkan kulit wajah yang cantik dan tampak sempurna memang diperlukan perawatan.

Sedangkan produk kecantikan untuk remaja di Indonesia tersedia dalam aneka merk dengan harga yang bervariasi.

Hal ini menjadikan konsumen memiliki banyak pilihan. Selain itu, pembeli juga menjadi bingung untuk memilih produk kosmetik yang terbaik.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Hari Ini 12 Maret 2021

Tidak semua produk kecantikan aman digunakan, untuk itu harus berhati — hati dalam memilih produk kecantikan khususnya untuk remaja.

Dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari berbagai sumber, berikut 4 produk kecantikan yang aman untuk remaja :

1. Moisturizer

Moisturizer merupakan pelembap alami kulit yang mampu mengembalikan protein keratin. Protein ini dibutuhkan untuk melembapkan kulit dan membantu dalam menaikkan pH pada kulit.

Baca Juga: Khutbah Jumat Singkat Padat Jelas, Dengan Tema Bulan Rajab Kesempatan Menyempurnakan Shalat

Moisturizer juga mengandung bahan-bahan organik yang menutrisi kulit wajah dan memberikan efek cerah pada wajah.

Pilihlah pelembap yang ringan dan mengandung lebih banyak air dibanding dengan minyak. Pastikan produk yang dipakai tidak menimbulkan alergi, tidak menyumbat pori-pori, dan tidak menimbulkan jerawat.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Drama Thriller dan Action Vidio Original Series, Menegangkan dan Menarik untuk Isi Waktu Luang

2. Bedak

Sebaiknya gunakan bedak tabur (loose powder), karena dapat menyerap minyak berlebih yang cenderung banyak terdapat pada kulit remaja.

Minyak berlebih inilah yang akan menimbulkan jerawat. Hindari pemakaian bedak padat bila kulit cenderung berminyak di daerah dahi, hidung, dan dagu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kamera Bagi Fotografer Pemula

3. Lip Balm

Lip balm mengandung jojoba oil dan vitamin E yang berfungsi untuk mengatasi bibir pecah-pecah. Penggunaan lip balm pada malam hari dipercaya dapat menghindarkan bibir pecah-pecah pada pagi hari.

Penggunaan lip balm cocok untuk remaja, karena dapat memberikan kesan warna yang natural pada bibir remaja.

4. Blush On

Pilih blush on dengan warna yang menyerupai warna pipi saat wajah sedang merona. Untuk kulit yang terang, pilih warna merah muda pucat atau sand pink.

Baca Juga: Murah! Inilah Harga Sepeda Gunung (MTB) Polygon Terbaru Maret 2021, Harga Dibawah Rp 3 Jutaan

Untuk kulit yang lebih gelap, gunakan warna tawny atau soft pink. Blush on ini yang memberikan efek ceria dan segar untuk seorang remaja.***

Editor: Jati Kuncoro


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x