Waspada Macet! Libur Panjang Kepadatan Tol Diprediksi Melonjak

- 26 Oktober 2020, 17:10 WIB
Ilustrasi Gerbang Tol.
Ilustrasi Gerbang Tol. /Dok Jasa Marga.

Sementara itu Operation and Maintenance Management Group Head Jasa Marga, Pratomo Bimawan Putra mengungkapkan, volume lalin keluar Jakarta selama empat hari periode libur Maulid Nabi diprediksi naik sekitar 21,77 persen.

Untuk mengantisipasi peningkatan lalu lintas ini, selain di rest area, Jasa Marga juga melakukan sejumlah upaya peningkatan pelayanan operasional.

Baca Juga: Kenali 4 Senjata Terkuat Dalam Kisah Mahabharata, Salah Satunya Milik Krishna

Diantaranya adalah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19, seperti di layanan lalu lintas, transaksi, maupun konstruksi.

Untuk meningkatkan layanan lalu lintas, Jasa Marga menyiagakan sarana prasarana dan penempatan petugas untuk rekayasa lalu lintas pada titik-titik rawan kemacetan.

Selain itu juga berkoordinasi dengan Kepolisian dan Dinas Perhubungan untuk melakukan rekayasa lalu lintas dan penyekatan kendaraan barang.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Rumah Makan Enak Di Subang, Bisa Jadi Tempat Singgah Saat Liburan Akhir Pekan

Tak lupa pula memastikan keberfungsian CCTV, Variable Message Sign (VMS), VMS Mobile, Remote Traffic Microwave Sensor (RTMS) dan Radio komunikasi untuk memonitor kondisi lalu lintas dan percepatan informasi.***

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x