Kemendikbud Umumkan, Sembilan PTN Diberikan Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik 2020

- 26 November 2020, 15:20 WIB
Kemendikbud beri penghargaan untuk sembilan PTN.
Kemendikbud beri penghargaan untuk sembilan PTN. /kemendikbud/

“Selamat kepada seluruh PTN yang menerima Anugerah Keterbukaan Informasi Publik tahun 2020 ini, baik untuk kategori Informatif maupun Menuju Informatif. Apresiasi yang setinggi-tingginya atas kepatuhan PTN dalam melaksanakan keterbukaan informasi publik. Semoga kian mendorong terwujudnya good governance atau tata kelola pemerintahan yang baik," ujar Nizam.

Sementara itu, Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Paristiyanti Nurwardani juga memberikan apresiasi kepada seluruh PTN yang telah berhasil meraih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik.

Baca Juga: Tom Liwafa, Crazy Rich Surabaya yang Pasang Baliho Ultah Istri di Jalan

Paris juga berharap bahwa momentum tersebut dapat dimaknai sebagai parameter bagi perguruan tinggi lainnya untuk mempercepat akselerasi implementasi keterbukaan informasi publik.

Menurut Paris, penting bagi perguruan tinggi sebagai Badan Publik untuk menunjukkan transparansi dan akuntabilitasnya melalui keterbukaan informasi publik dalam setiap program dan kegiatan yang dilaksanakan.

“Selamat kepada PTN yang berhasil meraih prestasi di ajang ini. Diharapkan ini bukan hanya dimaknai sebagai kontestasi saja, tetapi juga komitmen seluruh elemen di perguruan tinggi dalam meningkatkan keterbukaan informasi publik serta membuka saluran partisipasi bagi masyarakat,” ujar Paris.

Baca Juga: Info Covid-19 Kabupaten Probolinggo Terkini ! Angka Kesembuhan Bertambah 12 Kasus

Ketua Komisi Informasi Pusat, Gede Narayana pada saat menyampaikan laporan hasil monitoring dan evaluasi keterbukaan BP mengungkapkan terdapat peningkatan secara signifikan dari jumlah badan publik kategori Informatif tahun 2020 ini berjumlah 60 BP, sedangkan pada 2019 hanya 34 BP yang dikategorikan Informatif.

Gede mengungkapkan bahwa perlu adanya dorongan yang kuat untuk menjadikan keterbukaan informasi sebagai budaya dalam mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang baik dan bersih.

"Komisi Informasi akan lebih menggelorakan budaya keterbukaan informasi publik melalui komitmen dan dukungan yang kuat dari pemerintah," ***

Halaman:

Editor: Elita Sitorini

Sumber: Kemendikbud RI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini