Inilah Fakta dan Mitos Seputar Kolesterol, Ternyata Bisa Dialami Orang Kurus

- 1 Februari 2021, 07:30 WIB
Ilustrsi makanan yang digoreng sebagai sumber kolesterol
Ilustrsi makanan yang digoreng sebagai sumber kolesterol /

PORTAL PROBOLINGGO - Kolestrol hingga kini menjadi momok mengerikan bagi kebanyakan orang karena menganggap kolesterol adalah zat berbahaya bagi tubuh, sehingga perlu dihindari.

Sebagai salah satu senyawa yang sangat dekat dengan kehidupan manusia, ada fakta dan mitos yang beredar seputar kolesterol.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut fakta dan mitos seputar kolesterol.

Baca Juga: 10 Fakta Barongsai yang Jarang Diketahui, Termasuk Tiga Sosok yang Mendasarinya

Baca Juga: Gempa Bermagnitudo 5,2 dan 5,7 Guncang Kepulauan Aru Secara Beruntun

1. Mitos: Semua kolesterol tidak baik bagi tubuh alias jahat

Fakta: Kolesterol mungkin identik zat berlemak yang menyumbat pembuluh darah. Namun, kolesterol tidak selalu jahat.

Menurut Center for Disease Control, ada dua jenis kolesterol yaitu high-density lipoprotein (HDL) dan low-density lipoprotein (LDL).

HDL dikenal dengan kolesterol baik karena bertugas mengangkut kolesterol ke dalam organ hati, sehingga tubuh bersih dari kelebihan kolesterol, sedangkan LDL dikenal dengan kolesterol jahat karena bertugas mengangkut kolesterol dari organ hati ke sel-sel yang membutuhkan dan membuat sel-sel tubuh kelebihan kolesterol.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x