Bisa Tumbuh di Air hingga Udara, 7 Tanaman Ini Ternyata Bisa Subur Tanpa Tanah

- 7 Maret 2021, 08:30 WIB
Tanaman hias
Tanaman hias /PIXABAY/3345408

PORTAL PROBOLINGGO – Tanah merupakan media tanam untuk sebagian besar tanaman. Namun, ada pula jenis tanaman tertentu yang tidak membutuhkan media tanam tanah.

Tanaman-tanaman tersebut bisa tetap tumbuh tanpa tanah dengan menggunakan bahan lain sebagai media tanam.

Dilansir dari Bob Vila, berikut adalah 7 tanaman yang bisa tumbuh tanpa tanah:

Baca Juga: Manfaat Pupuk Garam dan Micin untuk Tanaman Cabai, Ampuh Atasi Hama dan Penyakit

  1. Lucky bamboo

Lucky bamboo merupakan tanaman hias yang mudah beradaptasi. Ia bisa tumbuh subur di tanah, tetapi banyak juga yang menanamnya secara hidroponik.

Termasuk salah satu tanaman yang bisa tumbuh tanpa tanah, lucky bambbo hanya membutuhkan air dan kerikil untuk menjaganya tetap tumbuh.

  1. Philodendron

Tanaman yang bisa tumbuh tanpa tanah yang selanjutnya adalah philodendron. Tanaman hias daun ini bisa hidup dalam cahaya redup maupun terang serta tidak membutuhkan perawatan khusus.

Baca Juga: Buruan Koleksi! 11 Tanaman Hias Gantung Ini Bisa Percantik Rumahmu, Ada Ekor Keledai Hingga Spider Plant

Philodendron dapat tumbuh subur tanpa tanah, yakni hanya menggunakan satu toples air. Rendam philodendron dalam toples air tersebut dan dalam waktu 10 hari akan muncul akar di ruas daun.

Halaman:

Editor: Lulu Lukyani

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x