Resep Jjampong Mie Kuah Korea, Nikmati Sensasi Lezatnya Mie Kuah Ala-ala Drama Korea

- 12 September 2020, 14:47 WIB
Jjampong mie kuah korea
Jjampong mie kuah korea /Instagram/@pursuit.Of.Foodiiiness

PORTAL PROBOLINGGO - Para pecinta drama korea tentunya sudah tidak asing lagi dengan makanan ala korea, salah satunya Jjampong. 

Jjampong atau korean seafood noodle soup merupakan mie seafood pedas yang populer di drama-drama Korea.

Namun nama Jjampong sendiri memiliki arti "campur", yang diambil dari kosakata Jepang.

Baca Juga: Surah At-Tin Ayat 1-8 Arab, Latin dan Terjemahan dalam Bahasa Indonesia

Ciri khas dari jjampong adalah banyaknya bahan-bahan seafood yang digunakan dan kuah merah pedas yang menggugah selera.

Sudah bisa membayangkan bagaimana lezatnya kan? untuk resep makanan satu ini terbilang tidak terlalu ribet.

Dikutip Portal Probolinggo dari kanal youtube Devina Hermawan berikut resep Jjampong Korean Seafood Noodle Soup (untuk 2 porsi).

Baca Juga: Lirik Lagu Menjemput Jodoh, Single Terbaru Armada

Bahan:

2 porsi mie

kaldu:
200 gr kulit dan kepala udang
5 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1 sdt merica putih utuh
1 liter air

Isian:
1 ekor cumi
6 ekor udang
50 gr daging sapi iris
5 lembar sawi putih, iris
1 wortel, iris
2 batang daun bawang, iris
1 siung bawang bombai, iris
6 jamur champignon, belah dua

Baca Juga: Harga Terbaru Emas UBS Hari ini, Sabtu 12 September 2020 di Pegadaian

Bumbu kuah:
3 siung bawang putih halus
1 sdm cabai bubuk
1 sdm saus sambal
1 sdt kaldu ayam
1 sdm kecap ikan
2 sdm kecap asin
1 liter air Gula,
garam sesuai selera

Garnish:
Cabai hijau, iris
Daun bawang, iris
Kimchi

Langkah:

1. Panaskan sedikit minyak, masukkan udang, bawang putih,bawang merah dan merica putih kemudian goreng hingga kering dan minyak berubah warna menjadi merah kemudian tambahkan air

Baca Juga: Lowongan kerja September 2020,PT DHL Supply Chain Buka Posisi Bagi Lulusan S1 , Simak Persyaratannya

2. Blender kaldu udang hingga halus, saring

3. Tumis bawang putih halus dan bawang bombay dengan sedikit minyak, tambahkan wortel, air dan kaldu

4. Masukkan kecap ikan, kecap asin, bubuk cabai kemudian aduk rata

5. Bersihkan cumi kemudian belah dan iris serong jangan sampai putus, lalu potong kotak

6. Masukkan udang, cumi, daging sapi dan sayuran ke dalam kuah kemudian bumbui dengan gula dan garam, masak hingga mendidih dan semua isian matang

7. Didihkan air kemudian rebus mie 2-3 menit tergantung ketebalan mie

8. Letakkan mie kedalam mangkuk, siram dengan kuah beserta toppingnya dan hidangkan dengan irisan cabai hijau, irisan daun bawang dan kimchi sebagai pelengkap.***

 

 

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x