RUU Cipta Kerja Disahkan, Haidar Bagir Sebut Pemerintah Tak Sensitif kepada Rakyat Kecil

- 7 Oktober 2020, 11:13 WIB
Haidar Bagir.
Haidar Bagir. /Youtube/Nuralwala.

PORTAL PROBOLINGGO - Usai RUU Cipta Kerja disahkan menjadi Undang-Undang. Penulis sekaligus salah satu pendiri penerbitan buku Mizan, Haidar Bagir, menyinggung sikap kepemerintahan Presiden Jokowi mengenai Omnibus Law.

"Saya masih ingat wajah Pak Jokowi yang lugu saat kampanye presiden untuk pertama kalinya," tulis Haidar Bagir.

"Juga kesederhanaannya dalam berpegang pada pesan ibunya agar anaknya menjadi pembela orang-orang lemah," tambahnya.

Baca Juga: Pemkot Rencanakan Bangun 'City of Logistic' di Kota Probolinggo, Pemprov Jatim Beri Dukungan

Lewat akun twitter pribadinya @Haidar_Bagir, Dia mengunggah cuitan pertama tersebut pada 6 Oktober 2020 pukul 20.34.

"Memori itu seperti mendadak kabur di tengah kebijakan-kebijakan 'jalan pintas' yang tak sensitif kepada rakyat kecil," tulisnya.

Pada utasan kedua yang diunggah 20 menit kemudian, Dia menuliskan ketidakpercayaannya kepada sikap Presiden Jokowi.

Baca Juga: LPDP 2020 Resmi Dibuka, Simak Persyaratan Umum dan Khusus Beasiswa PTUD Disini

"Saya tak percaya Jokowi berkomplot dengan oligarki dalam berbagai kebijakan pro 'liberasime' ekonomi belakangan ini," tulis Haidar.

Halaman:

Editor: Antis Sholihatul Mardhiyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x